Selasa, 7 Oktober 2025

Benitez ingin mengubah persepsi pendukung Chelsea

Rafael Benitez bersikeras akan membungkam kemarahan pendukung Chelsea setelah dicemooh di pertandingan pertama dengan the Blues.

Rafael Benitez bersikeras bahwa dia akan membungkam kemarahan pendukung Chelsea menyusul sambutan buruk saat menjalani pertandingan pertamanya dengan the Blues.

Benitez di cemooh pendukung klub saat dia muncul di kawasan teknis dan menjadi subyek teriakan penghinaan saat Chelsea bermain imbang dengan Manchester City.

"Bagaimana saya melakukannya? Dengan bekerja keras, melakukan yang terbaik dan memenangkan pertandingan.''

Benitez yakin dia akan memenangkan hati para pendukung Chelsea, yang pada malam itu juga meneriakkan dukungan untuk Roberto Di Matteo, yang dipecat pemilik klub Roman Abramovich enam bulan setelah memenangkan Piala FA dan Liga Champions.

"Saya katakan saya akan berkonsentrasi di pertandingan dan tidak akan memberi perhatian ke yang lainnya selain penampilan tim,'' katanya.

"Saya sudah berada di Inggris selama delapan tahun dan saya mendengar banyak hal. Mereka akan melihat bahwa saya adalah seorang profesional dan saya akan melakukan pekerjaan yang terbaik yang bisa saya lakukan.''

"Saya yakin kami akan memenangkan pertandingan dan memenangkannya bersama.''

'Waktu yang sulit'

Benitez menepis spanduk bertuliskan "Rafa Keluar", dengan mengatakan: "Berapa banyak orang yang dibutuhkan untuk menulis spanduk? Mungkin satu dan dua untuk menahan itu.''

"Jika kami mulai memenangkan pertandingan mereka akan datang mendukung dan mereka akan melihat bahwa saya akan mencoba yang terbaik untuk mereka. Saya memiliki keyakinan kami akan memenangkan pertandingan dan beberapa pendukung akan menyadari bahwa ini bukan cara untuk mendukung tim mereka.''

"Mereka akan mengatakan 'kami memiliki seorang profesional' dan saya akan bekerja keras dan melakukan pekerjaan yang terbaik.''

Tetapi dia mengatakan: ''Para penggemar ada di sana, mendukung tim mereka dan kami harus menghormati mereka.''

Benitez juga telah berbicara dengan Abramovich usai pertandingan. Dia mengatakan: ''Ini adalah waktu yang sulit akibat sejumlah pertandingan sebelumnya.''

Sumber: BBC Indonesia
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved