Ibadah Haji 2012
36 Warga Jambi Gagal Berangkat Haji
Jumlah jemaah haji non kuota, menggunakan biro perjalanan dari Jambi

Laporan wartawan Tribun Jambi Duanto
TRIBUNNEWS.COM, JAMBI - Jumlah jemaah haji non kuota, menggunakan biro perjalanan dari Jambi, yang batal berangkat melaksanakan ibadah haji bertambah tiga orang. Total jumlah jemaah yang batal berangkat menjadi 31 orang dari 36 orang.
Empat hari lalu, hanya 28 orang yang batal berangkat, sedangkan delapan orang berangkat ke Jakarta. Namun, informasi yang diperoleh Tribun, sesampainya di Jakarta, tiga orang paspor visanya tidak beres, dan akan dipulangkan ke Jambi. Artinya, dari 36 jemaah yang mendaftarkan diri berangkat menggunakan Kelana Tour and Travel, hanya lima orang yang berangkat.
Pihak Manajemen Biro Kelana Tour and Travel, yang berkantor di Jalan Kapten Patimura, ruko samping Hotel Golden Harvest Kenali Besar, belum bisa dikonfirmasi. Kantor yang bersangkutan tutup. Dan nomor HP yang tercantum di papan nama, ketika dihubungi tidak memberikan jawaban.
Perihal kasus seperti ini, Kepala Kanwil Kementerian Agama Provinsi Jambi, Mahbub Daryanto, mengatakan agar jemaah calon haji yang batal berangkat ini melapor ke pihaknya. Terutama apabila ada oknum pegawai negeri sipil (PNS) Kementerian Agama yang terlibat.
Pihaknya belum menerima laporan, dan saat ini menunggu laporan resmi dari jemaah yang batal berangkat karena tertipu. "Memang ada informasi yang sudah sampai terkait persoalan tersebut. Nanti akan ditindaklanjuti, supaya ke depan tak terulang," ujarnya.
Pihak Kemenag tidak mengurusi langsung pemberangkatan non kuota dan ONH. Apabila tidak ada laporan, tentu akan kesulitan mencari datanya. Masalah tersebut akan dilaporkan ke pihak berwajib, karen termasuk dalam tindak penipuan.