Jumat, 3 Oktober 2025

Ibadah Haji 2012

Calon Jamaah Haji Dipaksa Bayar Visa Rp 30 Juta

Muhtadi mengungkapkan, kekecewaannya berlandaskan biaya keberangkatan yang mahal. Ia harus merogoh kocek sebesar Rp 185 juta.

zoom-inlihat foto Calon Jamaah Haji Dipaksa Bayar Visa Rp 30 Juta
TRIBUN MEDAN/DEDY SINUHAJI
ILUSTRASI

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Tidak hanya Ita yang kecewa lantaran tidak bisa menunaikan ibadah haji. Muhtadi (73), calon jamaah haji asal Pekanbaru, juga mengungkapkan kekecewaannya.

"Saya kecewa berat. Saya meminta uang saya kembali," kata Muhtadi saat ditemui di Hotel Mega Matra, Jalan Matraman Raya, Jakarta Timur, Sabtu (20/10/2012).

Muhtadi mengungkapkan, kekecewaannya berlandaskan biaya keberangkatan yang mahal. Ia harus merogoh kocek sebesar Rp 185 juta. Apalagi, ia telah menabung cukup lama untuk memperoleh uang sebesar itu.

"Saya sudah nabung dari tiga tahun lalu, dari hasil panen kebun sawit saya," ujar Muhtadi, yang mengaku kesehariannya sebagai petani lahan sawit.

Bahkan, Muhtadi mengaku sempat diminta uang pengurusan visa sebesar Rp 30 juta. Tak tanggung-tanggung, permintaan itu dengan batas waktu 1x 24 jam.

"Persoalannya, itu seperti dipaksa, harus tambah 30 juta. Harus bayar malam itu juga. Terpaksa saya menggadaikan surat tanah dulu," tutur Muhtadi ditemani istrinya.

Hingga kini, sekitar 54 calon jemaah haji terpaksa harus menginap di Hotel Mega Matra, lantaran batal berangkat ke Tanah Suci. Beberapa dari mereka dijemput oleh keluarga dan kerabat. Di antara mereka yang dijemput, nampak ada yang menangis lantaran batal berangkat.

Sebelumnya, Ita, calon jamaah haji dari Pekanbaru, sangat kecewa. Sebab, ia sudah dua kali gagal menunaikan ibadah haji ke Tanah Suci.

"Saya kecewa, sampai bingung mau bicara apa lagi," kata Ita saat ditemui di Hotel Mega Matra, Jalan Matraman Raya, Jakarta Timur, Sabtu.

Kekecewaan mendalam yang dirasakan Ita, tak hanya karena dua kali gagal berangkat ibadah haji, tapi juga karena agen pemberangkatan haji yang ia percaya, ternyata tak kunjung memberikan jalan menuju Tanah Suci.

"Saya gagal dua kali dengan agen yang sama soalnya. Itu yang membuat saya kecewa," ujar Ita. (*)

Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved