Jumat, 3 Oktober 2025

Besok Up2date Pamer Puluhan Tren Busana Terbaru

Branding aneka busana, Up2date, akan menggelar fashion show selama dua hari berturut-turut, Sabtu (15/9/2012) dan Minggu (16/9/2012).

Editor: Dewi Agustina

Laporan Wartawan Tribun Timur, Hasriyani Latif

TRIBUNNEWS.COM, MAKASSAR - Branding aneka busana, Up2date, akan menggelar fashion show selama dua hari berturut-turut, Sabtu (15/9/2012) dan Minggu (16/9/2012).

Andi Karmila Mahafatni dari Up2date Jakarta, Jumat (14/9/2012) mengatakan, event ini akan menampilkan produk-produk terbaru dari Up2date yang siap dipasarkan untuk memuaskan para konsumen loyal dan pemburu model-model fashion terbaru.

Acara fashion show akan digelar di dua tempat. Di hari pertama digelar di Ruko Jasper Panakkukang dan hari kedua di Mal Panakkukang. Up2date akan menampilkan sekitar 25 produk terbarunya.

Ditambahkan Andi Karmila, Up2date senantiasa menghadirkan koleksi busananya, termasuk busana muslim.

Baca Juga:

Sumber: Tribun Timur
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved