Kesedihan Sundari Sukotjo
Bantah Dinikahi Menteri, Sundari Malah Meminta Maaf
Meski membantah keras gosip dirinya dinikahi Menteri Pertahanan Purnomo Yusgiantoro, Sundari Sukotjo juga minta maaf. Mengapa?

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Willem Jonata
TRIBUNNEWS.COM-JAKARTA
Biduan keroncong Sundari Sukotjo memang pantas marah dengan gosip dirinya menikah dengan Menteri Pertahanan Purnomo Yusgiantoro, sebagaimana pemberitaan sebuah tabloid hiburan.
Gosip itu tak hanya menampar dirinya tapi juga keluarganya. Ia tegas menyebut, pernikahan itu tidak pernah ada. Makanya, ia menilai pemberitaan tentang dirinya dan sang menteri merupakan fitnah belaka. Ia tidak bisa menerimanya.
"Berita itu tidak benar, bohong, dan itu adalah suatu fitnah yang sangat keji. Saya tidak bisa menerima begitu saja," tegasnya, Rabu, (12/9/2012), saat dihubungi via telepon.
Wanita yang sering mengenakan kebaya itu, juga enggan bicara panjang lebar. Namun, ia menyadari konsekuensi seorang public figure yang acapkali tak luput dari gosip.
"Saya tidak mau komentar macam-macam. Ini urusan saya sama Tuhan. Ingat ya. Udah itu saja. Saya enggak mau menyalahkan orang lain. Tapi serahkan semua pada Tuhan. Ini risiko saya sebagai penyanyi dan publik figur yang harus menghadapi semua ini," ucapnya.
Sundari menyampaikan permintaan maaf karena baru sekartang menyampaikan penjelasan kepada publik lewat media massa terkait gosip tersebut. "Terus terang, saya mohon maaf," tandasnya.
Baca berita terkini lainnya
- Biduan Ini Heran, Dari Dulu Kok Gosipnya dengan Menteri? 7 menit lalu
- Alasan Ratna Listy Nggak Berani Buka-buka Dompet Suami 19 menit lalu
- Rayya, Kisah Diva Tertekan Popularitas dan Nyaris Bunuh Diri 25 menit lalu
- Ini Kemarahan Sundari Sukotjo Saat Difitnah Nikahi Menteri 45 menit lalu
- Suguhan Spesial Radja untuk Meriahkan Ultah Tribun Batam 2 jam lalu
- Pisah Rumah, Wanda Hamidah Masih Bertemu Suaminya 2 j