Transfer Pemain
Barcelona Jual Pemain Jebolan La Masia
Barcelona melepas satu pemain jebolan akademinya, La Masia. Mauro Icardi dijual ke Sampdoria.
TRIBUNNEWS.COM - Di tengah maraknya klub-klub La Liga meroketkan pemain-pemain muda didikan akademi mereka, Barcelona justru melepas satu pemain jebolan akademinya, La Masia. Mauro Icardi dijual ke Sampdoria.
Sebenarnya, keputusan ini termasuk riskan. Pasalnya pemuda asal Argentina itu memiliki kemmapuan mumpuni selama dididik di La Masia selama 2008 hingga 2009.
Barcelona sebenarnya telah meminjamkan Icardi ke Sampdoria pada awal 2011. Ketika masa peminjamannya usai, Barcelona akhirnya melepas kepemilikan Icardi kepada Sampdoria. Permainan penyerang 19 tahun itu dinilai tidak memenuhi filosofi sepak bola Blaugrana.
Namun Sampdoria mengendus kelebihan Icardi. Ketika menjalani peminjaman di tim cadangan, Icardi justru menjadi top scorer. Penampilan impresif pun membawanya ke tim utama Sampdoria. Ketika melakoni debutnya di Serie B, Icardi menyumbangkan satu gol kemenangan atas Juve Stabia.
Barcelona sepertinya juga akan kembali kehilangan pemain-pemain potensial mereka. Setelah Mauro Icardi hengkang ke Sampdoria, jebolan La Masia lainnya, Marc Muniesa, gencar didekati oleh raksasa Belanda, Ajax Amsterdam. Legenda Barcelona, Johan Cruyff, membujuk direktur olah raga Ajax Amsterdam yang baru, Marc Overmars untuk memboyong Muniesa dari Blaugrana.
Masukan dari maestro sekelas Cryuff pun didengarkan Ajax Amsterdam. Ajacied saat ini sedang menjajaki kemungkinan hijrahnya bek kiri tersebut ke Amsterdam Arena.