Pilgub DKI Jakarta
Saat Agus Harimurti dan Sylviana Murni Mandi Keringat
"Terima kasih bu, doakan saja," ujar Agus Harimurti sambil tersenyum ramah kepada warga yang meminta bersalaman dan berfoto.
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Rizal Bomantama
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Panasnya kota Jakarta dan sempitnya jalanan di RW 3, 4, dan 5 Kelurahan Mangga Dua Selatan, Sawah Besar, Jakarta Pusat, Selasa (19/10/2016), membuat Agus Harimurti Yudhoyono dan Sylviana Murni bermandikan keringat.
Apalagi selama blusukan itu Agus dan Sylviana selalu dikerubuti warga yang ingin menyapa calon gubernur dan wakil gubernur yang diusung Partai Demokrat, PPP, PKB, dan PAN.
"Terima kasih bu, doakan saja," ujar Agus Harimurti sambil tersenyum ramah kepada warga yang meminta bersalaman dan berfoto.
Agus dan Sylviana pun terlihat tak berjarak dengan warga. Mereka menyempatkan diri berfoto bersama, menyalami, serta berbincang dengan warga.
Perjalanan blusukan Agus dan Sylviana berakhir di balai Rukun Warga RW 4. Di sana Agus mendengar keluh kesah warga yang kesulitan air bersih.
"Air pam hanya mengalir kecil, tidak cukup untuk kehidupan sehari-hari. Fasilitas mandi cuci kakus juga terbatas," ungkap salah satu warga.
Agus terlihat seksama mendengarkan keluhan beberapa warga dan berjanji akan melaksanakan aspirasi warga bila nanti terpilih.
"Saya mohon doa restu dari warga dan terimakasih atas masukan-masukannya. Bagi saya dan Ibu Sylviana komunikasi dengan warga adalah prioritas," ungkap Agus Harimurti.
Usai berdialog dengan warga Agus langsung melanjutkan kegiatannya siang itu di daerah Blok M.
Sambil menunggangi mobil Nissan All New NP300 Navara iya menyalami warga dan meninggalkan kawasan Kelurahan Mangga Dua Selatan. (*)