Pilgub DKI Jakarta
Demokrat Siapkan Sanksi untuk Ruhut Sitompul
Terkait Ruhut Sitompul yang menjadi salah satu tim pemenangan pasangan calon gubernur dan wakil gubernur, Ahok-Djarot, Partai Demokrat tetap memberik
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Terkait Ruhut Sitompul yang menjadi salah satu tim pemenangan pasangan calon gubernur dan wakil gubernur, Ahok-Djarot, Partai Demokrat tetap memberikan keleluasaan bagi Ruhut.
Namun Partai Demokrat tetap akan memberikan sanksi dan kini tengah dipersiapkan oleh Komisi Pengawas Partai.
Hal ini dinyatakan Agus Hermanto, Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Demokrat.
Menurut Agus Hermanto, yang juga sebagai Komisi Pengawas Partai Demokrat, pihaknya masih memproses pemberian sanksi kepada Ruhut Sitompul, terkait keputusannya untuk memilih sikap yang berbeda dengan keputusan partai.