Sabtu, 4 Oktober 2025

Pemusnahan Daging Busuk yang Dijual di Pasar Modern Koba

Pemusnahan dilakukan di belakang Kantor Dinas Peternakan dan Perkebunan Kabupaten Bangka Tengah.

Penulis: Deddy Marjaya
Editor: Willem Jonata

Laporan Wartawan Bangka Pos, Deddy Marjaya

TRIBUNNEWS.COM, BANGKA - Puluhan kilogram daging ayam dan daging sapi busuk dimusnahkan.

Daging busuk itu sebelumnya ditemukan tim gabungan dari Polres Bangka Tengah, BPOM, Dinkes dan sejumlah instansi lainnya, dari Pasar Moder Koba Bangka Tengah.

Pemusnahan dilakukan di belakang Kantor Dinas Peternakan dan Perkebunan Kabupaten Bangka Tengah.

Pemusnahan ini dilakukan agar daging yang dalam kondisi tak layak makan ini tidak beredar dimasyarakat.

Menurut Kasat Reskrim Polres Bangka Tengah Iptu Agus Setiawan pihaknya bersama instansi lainnya akan melakukan pengawasan agar tidak lagi terjadi peredaran daging tak layak konsumsi.(*)

Sumber: Bangka Pos
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved