Minggu, 5 Oktober 2025

Bocah Ini Sering Ikut Latihan Bersama Tentara, Senjatanya Sebatang Kayu

Tatkala para anggota TNI berbaris sambil menenteng senjata, Kelvin mengikutinya dengan menenteng sebatang kayu.

Editor: Mohamad Yoenus

Laporan Wartawan Tribun Jateng, Galih Priatmojo/Hermawan Handaka

TRIBUNNEWS.COM, SEMARANG - Mengenakan topi hijau, baju warna oranye, celana panjang hitam dan sepatu, Kelvin Azuhra Wissotama terlihat berjajar dengan barisan pasukan TNI dan calon Paskibraka Jateng, yang tengah melakukan latihan persiapan upacara bendera 17 Agustus di Lapangan Simpanglima Semarang.

Sesekali gerak kakinya melangkah mengikuti irama barisan para tentara.

Bahkan tingkahnya begitu menggemaskan tatkala para anggota TNI berbaris sambil menenteng senjata, Kelvin mengikutinya dengan menenteng sebatang kayu ikut gerak laju pasukan.

Bocah kecil yang terdaftar sebagai murid SD Ngemplak Simongan 2 ini mengatakan, apa yang dilakukan adalah inisiatif sendiri.

Dia senang lihat para tentara berbaris rapi dan sigap saat persiapan upacara 17 Agustus di lapangan Simpanglima, belum lama ini.

Kelvin mengaku sangat ingin bisa berbaris seperti tentara. Bahkan terobsesi bisa menjadi Paskibra dan jadi tentara.

"Suka lihat ada baris berbaris apalagi lihat tentara. Pengen jadi tentara," ujarnya.

Ia mengaku orangtuanya sedang mencari nafkah di pinggir jalan. Sesekali bocah ini juga diberi makan oleh penjual makanan di Simpanglima, setelah bantu-bantu sesuai kemampuannya.

Bukan kali ini saja Kelvin ikut baris berbaris bersama petugas upacara yang tengah latihan di Lapangan Simpanglima.

"Sering kok lihat di sini ikut juga baris sama pak tentara," ungkapnya.

Kelvin yang tak merasa canggung di tengah barisan para anggota TNI mengaku suka dengan tentara semenjak TK.

Waktu itu ia sering melihat di buku-buku pelajaran dan menonton tv.

Menurutnya menjadi tentara itu bagus. Dengan berseragam dan menenteng senjata terlihat gagah dan selalu membela rakyat. (*)

Sumber: Tribun Jateng
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved