7 Hotel Murah di Sekitar Nusa Dua Bali, Tarif Mulai Rp 80 Ribu dengan Fasilitas Wi-Fi Gratis
Deretan hotel murah area Nusa Dua ini juga dilengkapi dengan beragam fasilitas yang cukup lengkap untuk memanjakan pengunjungnya.
TribunTravel.com/ Gigih Prayitno
TRIBUNNEWS.COM - Daftar rekomendasi hotel murah di wilayah Nusa Dua Bali, tarif mulai dari Rp 88 ribu per malamnya.
Deretan hotel murah area Nusa Dua ini juga dilengkapi dengan beragam fasilitas yang cukup lengkap untuk memanjakan pengunjungnya.
Dilansir TribunTravel dari reservasi online Traveloka, ada tujuh daftar hotel murah di area Nusa Dua, Bali, berikut ini.
1. Hotel Sunari Mas
Jalan Bypass Ngurah Rai Nusa Dua, Nusa Dua, Kuta Selatan, Bali.
Tarif menginap di hotel ini cukup terjangkau, yakni mulai dari Rp 88 ribu saja.
Fasilitas yang bisa dinikmati oleh pengunjung mulai dari ranjang yang nyaman, layanan kamar 24 jam, kamar mandi, hingga Wifi.
Lokasi hotel juga dekat dengan beberapa lokasi lain, seperti Puja Mandala, Monumen Veteran, Bali International Convention Center, dan Manarai Beach House.
2. House Of D16
Jalan Siligita Permata Atas No.16 , Nusa Dua - Bali, Nusa Dua, Kuta Selatan, Bali.