Piala Asia U17 2025
Garuda Muda Lolos ke Piala Dunia U-17, Zhaby Goly: Ini Kebanggan Bangsa Indonesia
Timnas Indonesia U-17 memastikan diri lolos ke Piala Dunia U-17 2025 usai mengalahkan Yaman dengan skor telak 4-1 di Stadion Pangeran Abdullah
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Timnas Indonesia U-17 memastikan diri lolos ke Piala Dunia U-17 2025 usai mengalahkan Yaman dengan skor telak 4-1 di Stadion Pangeran Abdullah Al Faisal, Jeddah, Arab Saudi, Senin (7/4/2025).
Kemenangan tersebut membuat Garuda bercokol di puncak grup C Piala Asia U-17 dengan mengemas enam poin usai di laga perdananya juga sukses menaklukkan Korea Selatan dengan skor 1-0.
Torehan enam poin juga memastikan tim besutan Nova Arianto tersebut melenggang ke babak delapan besar dengan predikat sebagai juara grup meski menyisakan satu pertandingan lagi kontra Afganistan,
Pasalnya, Korea Selatan, Yaman baru mengemas tiga poin dan Afganistan menelan dua kali kekalahan.
Seperti diketahui, delapan tim dari ajang ini mendapatkan tiket untuk tampil di Piala Dunia U-17 2025 yang bergulir di Qatara pada 3 November mendatang.
Penyerang sayap Timnas Indonesia U-17, Muhammad Ghaby Gholy mengaku bangga dengan kemenangan ini.
Terlebih dirinya juga mampu mencatatkan satu assist dan satu gol.
“Ahamdulilah cukup baik, cukup senang bisa cetak gol juga, assist juga. Semoga kedepannya bisa lebih baik,” kata Gholy.
Gholy menilai kemenangan di laga ini tercipta karena kekompakan antarpemain yang padu.
Ia pun berharap raihan tiga poin bisa kembali didapatkan saat menghadapi Afganistan.
“Ahamudlillah tim bisa tampil baik hari ini, bisa lebih kompak, komunikasi baik sehingga kami bisa cetak empat gol,” ucap pemain asal klub Persija tersebut.
“Sebelumnbya lawan korea juga tekanannya sangat berbeda tapi Alhamdulillah juga lawa Korea bisa menang dan semoga lawan Afganistan bisa menang,” sambungnya.
Lebih lanjut saat ditanya mengenai kesuksesannya mengantarkan Garuda muda tampil di Piala Dunia U-17, pemain jebolan SSB Serpong Jaya itu mengaku sangat senang.
Terlebih raihan ini juga jadi sejarah, pertama kalinya Timnas Indonesia U-17 lolos ke Piala Dunia U-17 lewat jalur kualifikasi.
Piala Asia U17 2025
Persiapan Tampil di Piala Dunia U-17, Nova Arianto Bakal Cari Pemain Baru Termasuk Pemain Diaspora |
---|
Jadwal Final Piala Asia U17 2025: Uzbekistan vs Arab Saudi, Tuan Rumah Mengejar Rekor Jepang |
---|
Skuad Garuda Muda Tiba di Indonesia, Nova Arianto: Kami Akan Liburkan Selama Dua Bulan |
---|
Hasil Semifinal Piala Asia U17: Uzbekistan vs Arab Saudi di Final, 10 Pemain Korea Utara Dilumat 3-0 |
---|
Hasil Piala Asia U17 2025: Final Ideal Korsel Ambyar, Arab Saudi Tunggu Pemenang Uzbekistan vs Korut |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.