Liga Italia
Juventus Ingin Move On dari Max Allegri, Bianconeri Masih Kepincut Pelatih Lokal
Juventus dikabarkan mengincar pelatih lokal Italia, Thiago Motta untuk menggantikan Massimiliano Allegri.
TRIBUNNEWS.COM - Kursi pelatih Juventus masih menjadi misteri untuk musim depan.
Posisi Massimiliano Allegri sebagai pelatih Juventus tak bisa dipastikan.
Padahal Allegri stabil menjaga Juventus bersaing di papan atas.
Namun performa Juventus musim ini dirasa mengalami penurunan.
Baca juga: Posisi Juventus Terancam, Awalnya Pesaing Scudetto Kini Terancam Gagal ke Liga Champions
Bianconeri dianggap tak memainkan sepak bola atraktif yang didambakan.
Meskipun, mereka tetap mendapatkan hasil-hasil maksimal pada beberapa laga.
Penggemar rasanya tak puas hanya mendapatkan tiga angka saja.
Mereka ingin disuguhi penampilan ciamik dari para pemain saat bertanding di atas lapangan.

Allegri ternyata belum bisa menyuguhkan hal tersebut.
Sejauh ini pasukannya selalu bermain pragmatis.
Contoh teranyar tentu saja saat Juve berhadapan dengan Fiorentina (8/4/2024).
Bahkan menurut Flashscore, Juve kalah jauh soal penguasaan bola dengan Fiorentina.
Pada laga ini, Fiorentina menguasai bola sebanyak 75 persen.
Padahal ide dari Max Allegri adalah untuk menekan para pemain lawan.
Tekanan dengan pressing tinggi diharapkan bisa membuat para pemain Fiorentina tak nyaman.
Namun yang terjadi malah sebaliknya, Juventus tak bisa melakukan apa yang menjadi rencana mereka.
Sebagai perbandingan lainnya, Fiorentina melepaskan total 675 umpan sepanjang pertandingan.
Sementara Juventus cuma melepaskan 227 passing saja.
Menurut laporan Calciomercato, para petinggi Juventus sudah menyiapkan sosok pengganti Allegri.
Mereka kepincut dengan pelatih yang kini menangani Bologna, Thiago Motta.
Baca juga: April Allegri Mencekam, Juventus Sudah Siapkan Amplop Pemecatan di Derby Turin
Mantan pemain Timnas Italia itu digadang bisa mengubah permainan Dusan Vlahovic cs menjadi lebih atraktif.
Namun demikian belum ada rincian mengenai kabar kesepakatan antara Si Nyonya Tua dan Motta.
Kontrak Motta dengan Bologna akan berakhir pada akhir musim ini.
Hal itu akan memudahkan Juventus untuk memboyongnya ke Juventus Stadium.
(Tribunnews.com/Guruh)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.