Piala AFF U23 2023
Serupa dengan Timnas Indonesia, Vietnam Pilih Sadar Diri di Piala AFF U23 2023
Atas padatnya agenda liga lokal di kawasan Asia Tenggara membuat gelaran Piala AFF U23 Timnas Indonesia dan Vietnam tanpa target juara.
TRIBUNNEWS.COM - Baik Timnas Indonesia dan Vietnam tidak menancapkan target juara untuk Piala AFF U23 2023 Thailand.
Banyak faktor yang mendasari keputusan Timnas Indonesia dan Vietnam.
Perlu diketahui, jadwal Piala AFF U23 2023 berlangsung pada tanggal 17-26 Agustus 2023.
Periode waktu tersebut berlangsung di tengah kompetisi wilayah Asia Tenggara sedang berlangsung.
Baca juga: Media Vietnam Soroti Timnas Indonesia, Garuda Dianggap Runyam di Piala AFF U23
Seperti Liga 1 2023/2024 baru akan memasuki pekan ke 8-10.
Sedangkan V.League 1 (Liga 1 Vietnam) bakal mempertandingkan pekan-pekan krusial untuk menentukan juara.
Agenda Piala AFF U23 juga bertepatan dengan awal musim Liga Internasional yang tentunya jauh dari jadwal libur FIFA.
Sehingga diprediksi kedua negara bakal kehilangan skuad terbaiknya karena tersendat izin dari tim.
Memang masih bisa kedua negara mendapatkan pemain yang diinginkan. Namun, jadwal kedatangannya diprediksi tidak sesuai dengan rencana.
Untuk menyiasati hal tersebut, pihak Federasi Vietnam (VFF) mengirim tim usia U20 untuk ke Piala AFF U23.
Namun, VFF tidak mematok target kepada skuad yang dibesut oleh Hoang Anh Tuan.
Hal tersebut ditegaskan langsung oleh Presiden VFF Tran Quoc Tuan.
Vietnam lebih merasa fokus untuk mengembangkan tim dari usia U18 hingga U20 di turnamen Piala AFF U23.
"VFF sepakat dengan staf pelatih tidak ada target di Piala AFF U23," ujar Tran Quoc Tuan dilansir melalui Thanhnien.
"Karena pemain terjebak jadwal di liga nasional, Ini juga kesulitan umum negara-negara di kawasan AFF."
"VFF fokus untuk memberi peluang bagi para pemain muda dari kelompok usia U18 hingga U20 untuk bersaing satu sama lain."
"Salah satunya melalui Piala AFF U23 untuk tujuan masa depan."

Senada dengan hal tersebut, Timnas Indonesia juga tanpa target untuk Piala AFF U23.
Hal ini sudah menjadi pembicaraan PSSI pada pertengahan Juli 2023 lalu.
Namun Erick Thohir selalu Ketua Umum tetap optimis menatap Piala AFF U23 2023.
"Saya optimistis, sebab (U23) baru saja meraih emas SEA Games akan memberikan energi positif untuk lolos ke putaran final," kata Erick Thohir.
Sehubungan dengan itu, Shin Tae-yong sebagai pelatih utama tidak menggelar persiapan yang gencar.
Shin Tae-yong yang biasa menggelar Pemusatan Latihan (TC) jangka panjang, kali ini justru sangat mepet.
Pelatih asal Korea Selatan tersebut menggelar TC satu minggu sebelum putaran final
Agenda tersebut berlangsung di Jakarta tanggal 10 Agustus 2023 mendatang.
Untuk Piala AFF U23 kali ini Shin Tae-yong telah memanggil 23 pemain.
Keseluruhannya berkarier di lokal, tanpa ada yang berstatus abroad maupun pemain keturunan.
"Untuk menghadapi Piala AFF U-23 2023 kita memanggil 23 pemain," ujar kata Shin Tae-yong dilansir melalui PSSI.
"Kita memulai persiapan pemusatan latihan mulai tanggal 10 Agustus di Jakarta."
"Pada pemanggilan ini, ada sejumlah pemain baru yang kami kombinasikan dengan pemain yang sudah sering dipanggil timnas," tambah pelatih asal Korea Selatan tersebut.
Berikut daftar 23 pemain Indonesia untuk persiapan AFF U23 2023:
1. Amiruddin Bagas, Barito Putera
2. Muhammad Adisatryo, PSIS
3. Arkhan Fikri, Arema FC
4. Kadek Arel, Bali United
5. Muhammad Ragil, Bhayangkara Presisi FC
6. Komang Teguh, Borneo FC
7. Jeam Kelly, Persik
8. Muhammad Fajar, Borneo FC
9. Daffa Fasya, Borneo FC
10. Salim Akbar, Madura United
11. Ernando Ari, Persebaya
12. Beckham Putra, Persib
13. Robi Darwis, Persib
14. Frengky Missa, Persikabo
15. Muhammad Ferarri, Persija
16. Rizky Ridho, Persija
17. Rifky Dwi, Persita
18. Muhammad Dzaky, PSM
19. Irfan Jauhari, Persis
20. Muhammad Ramadhan, Persis
21. Abdul Rahman, Rans Nusantara
22. Esal Sahrul, Persita
23. Alfeandra Dewangga, PSIS
(Tribunnews.com/Bayu Panegak)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.