Senin, 6 Oktober 2025

Liga Inggris

Bulan Krusial Calon Juara Liga Inggris: Arsenal & Duo Manchester Berharap Saling Terpeleset

Maret tampaknya akan menjadi bulan yang cukup krusial terutama bagi perjalanan calon kandidat juara Liga Inggris pada musim ini.

Kington/IKIMAGES/AFP
Gelandang Inggris Manchester City Jack Grealish (kiri) bertarung memperebutkan bola dengan bek Arsenal Jepang Takehiro Tomiyasu selama pertandingan sepak bola Liga Utama Inggris antara Arsenal dan Manchester City di Stadion Emirates di London pada 15 Februari 2023. Ian 

TRIBUNNEWS.COM - Maret tampaknya akan menjadi bulan yang cukup krusial terutama bagi perjalanan para calon kandidat juara Liga Inggris pada musim ini.

Sejauh ini ada tiga tim yang berpeluang besar menjadi calon juara Liga Inggris yakni Arsenal, Manchester City dan Manchester United.

Melihat peta persaingan gelar juara musim ini, pendapat menarik disampaikan oleh Pep Guardiola selaku pelatih Manchester City, beberapa hari lalu.

Guardiola menyebut bulan Maret akan menjadi momen bagi tim yang yang bersaing di jalur juara mempertegas statusnya.

Baca juga: Prediksi Skor Manchester United vs West Ham, Old Trafford Angker, Setan Merah Belum Ada Obatnya

Manajer Manchester City Spanyol Pep Guardiola merayakan dengan trofi Liga Premier di lapangan setelah pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Manchester City dan Aston Villa di Stadion Etihad di Manchester, barat laut Inggris, pada 22 Mei 2022. Manchester City Liga Premier Liga untuk keempat kalinya dalam lima musim setelah berburu gelar yang mendebarkan kesimpulan yang dramatis ketika sang juara melakukan comeback yang luar biasa dari ketinggalan dua gol untuk mengalahkan Aston Villa 3-2 pada hari Minggu.
Manajer Manchester City Spanyol Pep Guardiola merayakan dengan trofi Liga Premier di lapangan setelah pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Manchester City dan Aston Villa di Stadion Etihad di Manchester, barat laut Inggris, pada 22 Mei 2022. Manchester City Liga Premier Liga untuk keempat kalinya dalam lima musim setelah berburu gelar yang mendebarkan kesimpulan yang dramatis ketika sang juara melakukan comeback yang luar biasa dari ketinggalan dua gol untuk mengalahkan Aston Villa 3-2 pada hari Minggu. (Oli SCARFF / AFP)

Pelatih asal Spanyol itu menganggap tim yang saat ini bertarung di jalur juara sama-sama punya potensi kehilangan poin.

Alasan Guardiola melayangkan pendapat tersebut lantaran calon juara Liga Inggris musim ini masih aktif bermain di kompetisi Eropa.

Alhasil, tim yang paling sedikit kehilangan poin selama bulan Maret berpotensi akan memenangkan gelar juara Liga Inggris musim ini.

"Saya menyadari tim kami tidak boleh kehilangan poin lagi," ujar Guardiola dilansir Sky Sports.

"Menariknya, Arsenal selaku pemuncak klasemen juga akan mulai bermain di kompetisi Eropa, jadi akan ada banyak hal terjadi,"

"Mereka akan kehilangan poin, kamipun demikian, tim yang kehilangan poin lebih sedikit, itulah yang akan menjadi juara," tukasnya.

Meskipun secara terbuka tidak menyebut Manchester United, apa yang disampaikan Guardiola secara tidak langsung juga melibatkan tim Setan Merah.

Hal ini mengingat ada potensi Manchester United juga mendadak ikut-ikutan bersaing di jalur juara jika mampu mempertahankan konsistensinya.

Berkaca dari hal tersebut, Guardiola seakan mewanti-wanti bahwa tim yang mampu melewati bulan Maret dengan hasil positif berpeluang menjadi juara akhir musim ini.

Arsenal & Duo Manchester Berharap Saling Terpeleset

Setiap tim yang berada di jalur juara diprediksi akan saling intai menunggu rivalnya terpeleset untuk mengambil keuntungan setelahnya.

Di atas kertas, Arsenal lebih diuntungkan secara jadwal dibandingkan Manchester City dan Manchester United.

Striker Nigeria Leicester City Kelechi Iheanacho (kiri) bersaing dengan bek Arsenal asal Brasil Gabriel Magalhaes (kanan) selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Leicester City dan Arsenal di Stadion King Power di Leicester, Inggris tengah pada 25 Februari 2023.
Striker Nigeria Leicester City Kelechi Iheanacho (kiri) bersaing dengan bek Arsenal asal Brasil Gabriel Magalhaes (kanan) selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Leicester City dan Arsenal di Stadion King Power di Leicester, Inggris tengah pada 25 Februari 2023. (DARREN STAPLES/AFP)

Dari empat laga yang dihadapi Arsenal bulan ini, mayoritas lawannya adalah bukan tim penghuni papan atas.

Selain itu, keuntungan bermain di kandang juga ternyata menyelimuti Arsenal sepanjang bulan ini.

Arsenal tercatat akan menghadapi tiga laga kandang dari empat pertandingan yang dilakoni pada bulan Maret.

Tiga laga kandang tersebut yakni bertemu Everton, Bournemouth dan Crystal Palace.

Sementara itu, satu-satunya laga tandang yang dihadapi Arsenal pada bulan ini saat bertemu Fulham.

Gelandang Portugal Manchester City Bernardo Silva (Tengah) berlari dengan bola selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Arsenal dan Manchester City di Stadion Emirates di London pada 15 Februari 2023.
Gelandang Portugal Manchester City Bernardo Silva (Tengah) berlari dengan bola selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Arsenal dan Manchester City di Stadion Emirates di London pada 15 Februari 2023. (Ian Kington / IKIMAGES / AFP)

Sementara itu, duo Manchester setidaknya sama-sama menghadapi satu tim yang dapat dianggap tak mudah ditaklukkan.

Manchester City akan menghadapi tim penuh kejutan pada laga berikutnya yakni melawan Newcastle United.

Lalu, Manchester United akan bertemu Liverpool yang berstatus sebagai rival sejarahnya pada pekan berikutnya.

Meskipun Liverpool baru dalam performa kurang menyakinkan musim ini, Manchester United tak bisa meremehkan The Reds.

Apalagi Liverpool akan bertanding melawan Manchester United di depan pendukungnya sendiri yakni Stadion Anfield.

Gelandang Manchester United Brasil Casemiro merayakan dengan rekan setimnya setelah mencetak gol pembuka pertandingan sepak bola final Piala Liga Inggris antara Manchester United dan Newcastle United di Stadion Wembley, London barat laut pada 26 Februari 2023.
Gelandang Manchester United Brasil Casemiro merayakan dengan rekan setimnya setelah mencetak gol pembuka pertandingan sepak bola final Piala Liga Inggris antara Manchester United dan Newcastle United di Stadion Wembley, London barat laut pada 26 Februari 2023. (ADRIAN DENNIS / AFP)

Melihat jadwal tersebut, Arsenal tentu berharap bisa menuai tiga poin dalam setiap laganya sembari menunggu rivalnya terpeleset.

Begitu pula dengan Manchester United dan Manchester City yang juga menunggu hal sama selama periode laga bulan Maret ini.

Layak dinanti tim mana yang mampu bermain konsisten dan terpeleset dalam melakoni berbagai laga pada bulan ini.

(Tribunnews.com/Dwi Setiawan)

Sumber: TribunSolo.com
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Arsenal
7
5
1
1
14
3
11
16
2
Liverpool
7
5
0
2
13
9
4
15
3
Tottenham
7
4
2
1
13
5
8
14
4
Bournemouth
7
4
2
1
11
8
3
14
5
Man. City
7
4
1
2
15
6
9
13
© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved