Liga Inggris
Lampard Dipecat, Chelsea Miliki 5 Opsi Pengganti, Termasuk Mantan Gebetan AC Milan
Berikut lima pelatih yang bisa menjadi pengganti Frank Lampard di Chelsea, mulai dari Ralf Rangnick hingga Thomas Tuchel.
TRIBUNNEWS.COM - Pemecatan Frank Lampard dari kursi pelatih Chelsea memunculkan sederet nama untuk menggantikan tugasnya.
Chelsea dikabarkan memecat Frank Lampard yang dinilai gagal membawa The Blues bersaing di papan atas klasemen Liga Inggris, Senin (25/1/2021).
Berbagai media di Inggris telah mengabarkan atas terdepaknya Frank Lampard dari kursi kerjanya bersama The Blues Chelsea.
Baca juga: Liga Inggris: Chelsea Pecat Frank Lampard Hari Ini, Catatan Buruk AVB Kembali Terulang
Baca juga: BREAKING NEWS: Chelsea Dikabarkan Pecat Frank Lampard, Thomas Tuchel jadi Pengganti
Alasan Roman Abramovic selaku pemilik klub, memilih untuk mengakhiri kinerja Lampard dikarenakan posisi Chelsea saat ini.
Pasang-surut penampilan yang dipertontonkan klub asal London membuat mereka kini duduk di tangga sembilan klasemen Liga Inggris.
Chelsea mengemas 29 poin, selisih 11 angka dengan Manchester United sebagai pemuncak klasemen.
Pencapaian yang diberikan oleh Lampard terbilang mengecewakan mengingat sokongan dana yang besar pada bursa transfer musim lalu.
Sederet nama pemain kelas wahid telah didatangkan ke Stamford Bridge. Niatnya ialah untuk menyokong lebih banyak usaha Chelsea bersama Lampard mendobrak dominasi Liverpool.
Namun apa daya, kedatangan Timo Werner, Kai Havertz hingga Thiago Silva belum memberikan dampak yang signifikan di tangan Lampard.
Juru taktik asal Inggris itu pada musim ini diberikan ekspektasi yang tinggi, mengingat di musim perdananya mampu membawa The Blues finis di urutan keempat.
Namun kini kebersamaan Lampard bersama Chelsea harus berakhir.
Dilansir laman TalkSports, pelatih yang santer menggantikan tugas Frank Lampard ialah Thomas Tuchel.
Meskipun demikian, Chelsea memiliki lima opsi pelatih yang dapat merapat ke Stamford Bridge sebagai juru taktik anyar.
Berikut daftar pelatih bidikan Chelsea yang dilansir laman Football London.
Nama Ralf Rangnick memiliki peluang untuk bergabung ke Chelsea untuk menggantikan peran Frank Lamprd.
Mantan bidikan AC Milan itu diharapkan berkenan untuk menjadi pelatih Chelsea mengingat filosofi yang ia miliki.
Ralf Rangnick yang sempat diwartakan santer merapat ke AC Milan, memiliki kebiasaan untuk mengorbitkan pemain muda dan dijadikan sebagai tulang punggung tim.

2. Max Allegri
Sejak didepak dari Juventus, pelatih asal Italia ini belum mendapatkan pekerjaan.
Meskipun demikian, Allegri memang santer dikabarkan meneruskan kariernya di Liga Inggris.
Sederet nama klub berkeinginan untuk menggunakan jasanya, mulai dari Chelsea, hingga Manchester United.
Meskipun demikian, dilihat dari tren yang dimiliki Chelsea soal pelatih asal Italia, mulai dari Maurizio Sarri dan Antonio Conte, terbilang minim bisa membawa perubahan signifikan bagi The Blues.
Nama Rafael Benitez bukan sosok yang asing bagi Chelsea.
Mengingat pelatih asal Spanyol itu pernah menjadi bagian The Blues musim 2012 hingga 2013 sebagai pelatih sementara.
ia juga memiliki pengalaman yang banyak di kompetisi Liga Inggris. Di mana tim seperti Chelsea, Liverpool dan Newcastle United pernah menggunakan jasanya.

Nama Tuchel menjadi juru taktik paling kuat untuk mengisi kekosoangan kuris pelatih Chelsea saat ini.
Memiliki gaya bermain menyerang menjadi kekuatan utama untuk bisa menjadi arsitek baru bersama The Blues.
Terlebih lagi setelah dipecat dari PSG, ia belum menemukan labuhan klub baru.
Ralph Hasenhuttl mampu menyulap Southampton dalam beberapa musim menjadi kuda hitam menjanjikan di Liga Inggris.
Terbukti juara bertahan, Liverpool mampu tunduk takluk di kaki mereka.
Selain itu, pengalaman yang ia miliki melatih The Saints membuatnya diklaim tak akan kesulitan untuk menjadi penerus Franck Lampard di Chelsea.
(Tribunnews.com/Giri)