Sabtu, 4 Oktober 2025

Stadion Benteng Renovasi, LBV Kehilangan Sekretariat

Laskar benteng viola-LBV, suporter Persita Tangerang kehilangan sekretariatnya akibat renovasi yang dilakukan di Stadion Benteng.

Editor: Toni Bramantoro
wartakotalive
Penampakan sekretariat Laskar Benteng Viola 

Laporan Reporter WARTAKOTALIVE.COM, Rafsanzani Simanjorang

TRIBUNNEWS.COM, TANGERANG - Laskar benteng viola-LBV, suporter Persita Tangerang kehilangan sekretariatnya akibat renovasi yang dilakukan di Stadion Benteng.

Sekretariat LBV yang berada persis di sisi pintu selatan stadion, Jln. TMP Taruna, Kelurahan Suka Asih, Kota Tangerang, kini tampak kumuh.

Dari pantauan Warta Kota di lapangan, Rabu (30/9/2020), suasana kotor telah terlihat dari luar sekretariat, ditambah kayu, bambu, dan sisa-sisa sampah yang berserakan.

Pintu dan jendela sekretariat sudah dibongkar, di teras, tampak sebuah sofa berisikan sisa-sisa reruntuhan bangunan.

Tepat di atas jendela sekretariat, masih terpampang spanduk kecil bertuliskan sekretariat laskar benteng viola Persita Tangerang fan's club.

Kemudian di bawah jendala tampak lukisan kartun Pendekar Cisadane beserta tulisan Viola dan Violanita.

Masuk ke dalam sekretariat, terlihat kondisi lantai dan dinding begitu kotor. Parahnya lagi, dinding kanan sekretariat sudah rubuh dan reruntuhannya masih berserakan.

Namun, dinding kiri sekretariat masih terlihat megah bediri dan dihiasi oleh lukisan lambang suporter LBV. Gambarnya benteng berwarna ungu, bertuliskan laskar benteng viola.

Ada pula sebuah slogan dibawahnya bertuliskan jadilah yang terbaik dengan sportivitas.

Hingga saat ini, belum LBV belum mengonfirmasi kemana sekretariat LBV akan berpindah.

Ada pun LBV diketahui sejak tahun 2001 bersekretariat di Stadion Benteng ini. Sebelumnya, para pengurus pun sering menggunakan sekretariat guna menjamu suporter lain serta untuk rapat

Sumber: Warta Kota
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Borneo FC
6
6
0
0
12
3
9
18
2
PSIM
7
3
3
1
9
6
3
12
3
Malut United
7
3
2
2
13
10
3
11
4
Persija Jakarta
7
3
2
2
13
8
5
11
5
Persebaya
6
3
1
2
8
5
3
10
© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved