Wahyu Agong Drajat Mulyono Tampil Gemilang Saat Kalahkan Tim Asosiasi Kabupaten Bekasi U-18
Wahyu Agong Drajat Mulyono tampil gemilang saat timnya berhasil mengalahkan tim Asosiasi Kabupaten Bekasi U-18 dengan skor 5-0
Laporan Wartawan TribunnewsBogor.com, Yudistira Wanne
TRIBUNNEWS.COM, BEKASI - Penyerang Timnas Indonesia U-16, Wahyu Agong Drajat Mulyono tampil gemilang saat timnya berhasil mengalahkan tim Asosiasi Kabupaten Bekasi U-18 dengan skor 5-0 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jumat (24/7/2020).
Pada laga uji coba tersebut Wahyu mampu menyumbang dua gol untuk kemenangan Timnas Indonesia U-16 di bawah asuhan Bima Sakti dimenit 69 dan 73.
Atas penampilan apiknya, Wahyu mengatakan bahwa kemenangan yang diraih oleh timnya tak terlepas dari soliditas tim dan juga instruksi yang diberikan tim pelatih.
Baca: Liga 1 tanpa Penonton, Ini Kata Bek Asing Persiraja Banda Aceh
"Saya mengucap syukur kepada Tuhan yang maha esa karena pertandingan ini telah diberikan hasil yang cukup baik dan semua ini tidak luput dari kerja sama an kerja keras tim. Untuk gol itu hanya bonus dari hasil kerja keras kita semua," ujarnya.
Lebih lanjut, Wahyu membeberkan bahwa setelah pertandingan, dia beserta rekan satu timnya langsung melakukan terapi agar merenggangkan otot yang kaku.
"Kondisi saya dan teman-teman baik. Tapi, biasanya kami langsung melaukan terapi agar kondisi semuanya baik-baik saja," jelasnya.
Baca: Rahmad Darmawan: Saya Optimistis Chelsea Menang dan Meraih Satu Tiket Champions League
Tak hanya itu, Wahyu berharap laga uji coba ini menjadi pelecut semangat agar Timnas Indonesia U-16 bisa tampil lebih baik.
"Semoga ini menjadi awal karir dari saya dan teman-teman untuk ke depannya lebih baik lagi," paparnya.
Diketahui, Timnas Indonesia U-16 tengah melakukan pemusatan latihan di Stadion Patriot, Bekasi, Jawa Barat, dari 6 - 29 Juli 2020.

Timnas Indonesia U-16 akan terjun diajang Piala AFC U-16 2020 yang berlangsung di Bahrain, 25 November-12 Desember 2020.
Dalam ajang tersebut, Timnas Indonesia U-16 tergabung di Grup D bersama Jepang, China, dan Arab Saudi.
Berikut daftar 24 pemain Timnas U-16 di TC Bekasi 6-29 Juli 2020:
1. I Made Putra Kaicen - Bali United
2. Raka Octa Bernanda - PSS
3. Ahmad Rifai - Persita
4. Kadek Arel Priyatna - Bali United
5. Mochammad Aditya Rangga Saputra - Persebaya
6. Marcel Januar Putra - Bali United
7. Mikael Alfredo Tata - Persipura
8. Alexandro Felix Kamuru - Barito Putra
9. Fere Murarri - Bhayangkara FC
10. Muhammad Faqih Maulana - Bhayangkara FC
11. Aditya Daffa Al-Haqi - Barito Putra
12. Dimas Juliono Pamungkas - Persib
13. Resa Aditya Nugraha - Persija
14. Mochammad Faizal Shaifullah - Persela
15. Raka Cahyana Rizky - Persija
16. Marselino Ferdinan - Persebaya
17. Diandra Diaz Dewari - Persib
18. Ahmad Sthallah Araihan - SKO Ragunan
19. Valeron - Persib
20. Wahyu Agong Drajat Mulyono - Persebaya
21. Fiore Rafli Alifasyah Zainal - Persija
22. Vito Ramadyzky - Persikabo
23. Rholy Hizkia Gogaly - SKO Ragunan
24. Franciscus Valentino Amaral - PSIS
Babak Grup
Jumat, 27 November 2020: Indonesia vs Arab Saudi
Senin, 30 November 2020: China vs Indonesia
Kamis, 3 Desember 2020: Jepang vs Indonesia
Pembagian Grup Piala AFC U-16 2020
Grup A: Qatar, Iran, Korea Utara, Bahrain.
Grup B: UEA, Yaman, Oman, Tajikistan.
Grup C: Uzbekistan, India, Australia, Korea Selatan.
Grup D: Tiongkok, Arab Saudi, Indonesia, Jepang.