Liga Italia
SEDANG BERLANGSUNG Genoa vs Inter Milan, Misi Wajib Menang Nerazzurri Demi Geser Atalanta
Sedang berlangsung pertandingan antara Genoa kontra Inter Milan dalam laga lanjutan Liga Italia, tayang RCTI dan Bein Sports 2, askes ini.
TRIBUNNEWS.COM - Sedang berlangsung pertandingan antara Genoa kontra Inter Milan dalam laga lanjutan Liga Italia, tayang RCTI dan Bein Sports 2, askes ini.
Inter Milan selaku tim tamu mengusung misi wajib menang dalam laga melawan Genoa di Stadion Luigi Ferraris, Minggu (26/7/2020).
Pertandingan Genoa versus Inter Milan dapat anda saksikan secara langsung melalui tayangan RCTI dan Bein Sports 2 pada pukul 00.30 WIB.
(Link live streaming tv online Genoa vs Inter Milan via RCTI tersedia di akhir)
Baca: Live Streaming TV Online, Genoa vs Inter Milan di Liga Italia, Tayang RCTI & Bein Sports 2
Sebagaimana posisi penjaga gawang masih dipercayakan kepada kiper utama sekaligus kapten tim, Samir Handanovic.
Ia dikawal oleh tiga bek tangguh yang siap jatuh bangun dalam meredam serangan Genoa.
Tiga bek yang bermain sejak menit pertama tersebut antara lain Milan Skriniar, Andrea Ranocchia, dan Alessandro Bastoni.
Lalu, Victor Moses dan Christian Biraghi mendapatkan kepercayaan untuk menjalani peran menyisir sisi sayap sebagai wingback.
Duet gelandang Marcelo Brozovic dan Roberto Gagliardini diharapkan mampu menjalankan roda lini tengah Inter Milan.
Christian Eriksen kembali diharapkan bisa menjadi tokoh sentral Inter Milan dalam mengatur serangan.
Posisi penyerang ditempati oleh Romelu Lukaku dan Lautaro Martinez.
Sementara itu, Genoa berharap pada ketajaman Andrea Pinamonti dan Andrea Faviliuntuk menjebol jala gawang tim tamu.
Sebelum laga ini, grafik performa yang ditunjukkan oleh Inter Milan dapat dikatakan mengalami pasang surut usia kembali bergulirnya kompetisi Liga Italia.
Sebagaimana catatan Inter Milan yang kerap mendapatkan hasil kejutan dalam 10 pertandingan terakhirnya sejak kompetisi restart kembali.
Baca: Hasil Klasemen Liga Italia, Atalanta Gagal Dekati Juventus, Inter Milan Ancam Posisi Runner-Up
Baca: Pasca AC Milan vs Atalanta, Pioli Umbar Kontribusi Ibrahimovic, Berharap Bisa Kerjasama Kembali
Pasukan Antonio Conte tercatat meraih kemenangan 5x, hasil imbang 4x, dan kekalahan 1x.
Catatan hasil imbang dan kalah yang diraih Inter Milan bahkan harus diterima ketika melakoni laga-laga krusial.
Seperti halnya, ketika Inter Milan hanya mampu bermain imbang ketika melawan Sassuolo, Hellas Verona, AS Roma, dan Fiorentina.
Salah satu kejutan terbesar lainnya yang harus diterima oleh Inter Milan ketika tumbang di tangan Bologna pada pekan 29 lalu.
Laga melawan Genoa pun akan menjadi ujian konsistensi Inter Milan untuk bisa menyelesaikan musim ini dengan sebaik-baiknya.
Apalagi kemenangan akan membuat Inter Milan bisa finish pada posisi terbaik musim ini.
Namun, bukan perkara mudah menjinakkan Genoa karena mereka juga diyakini bertempur habis-habisan demi memetik kemenangan.
Mengingat tiga poin penuh sangatlah berharga bagi Genoa dalam misinya menjauh dari zona degradasi pada musim ini.
Susunan Pemain Genoa vs Inter Milan:
Genoa (4-4-2):
Mattia Perin; Cristian Zapata, Cristian Romero, Edoardo Goldaniga, Domenico Criscito; Nicolo Rovella, Valon Behrami, Filip Jagiello, Peter Ankersen; Andrea Favili dan Andrea Pinamonti
Inter Milan (3-4-1-2):
Samir Handanovic; Milan Skriniar, Andrea Ranocchia, Diego Godin; Victor Moses, Marcelo Brozovic, Roberto Galiardini, Cristiano Biraghi, Christian Eriksen; Romelu Lukaku, Lautaro Martinez
LINK LIVE STREAMING RCTI
Download Aplikasi Klik RCTI Lewat Playstore >>>
Download Aplikasi Klik RCTI Lewat App Store >>>>
Cara Menonton Melalui HP :
1. Jika belum mempunyai aplikasi RCTI+ silahkan download dengan link yang sudah disediakan sesuai Gadget kalian.
2. Buka Aplikasi RCTI+
3. Selanjutnya klik Live TV
4. Muncul beberapa plihan stasiun tv dan klik RCTI
(Tribunnews/Dwi Setiawan)