Kamis, 2 Oktober 2025

Liga Italia

Fabio Capello Sebut Kemampuan Zlatan Ibrahimovic Selevel dengan Legenda AC Milan

Fabio Capello menilai kemampuan Zlatan Ibrahimovic berada di satu level dengan legenda dari AC MIlan, Marco Van Basten

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Gigih
Grafis Tribunnews.com/Ananda Bayu S
AC Milan - Zlatan Ibrahimovic 

TRIBUNNEWS.COM - Fabio Capello menilai kemampuan Zlatan Ibrahimovic berada di satu level dengan legenda dari AC MIlan, Marco Van Basten

Menurut pelatih asal Italia itu, Ibrahimovic memiliki kualitas, teknik dan kekuatan yang sama baiknya dengan  Van Basten.

Sedikit berkaca kebelakang, Van Basten merupakan satu diantara tukang gedor jempolan yang pernah dimiliki AC Milan dan Timnas Belanda.

Terbukti, selama menjalani karier sepak bolanya, Van Basten mampu mengemas 373 penampilan dan mencetak 277 gol.

Baca: Terkenal Arogan, Zlatan Ibrahimovic Ternyata Miliki Pribadi yang Rendah Hati

Baca: Masa Depan Ibrahimovic Belum Jelas, AC Milan Siapkan Dua Opsi Calon Pengganti

Tentu catatan yang mengesankan bagi pemilik tiga Ballon d`Or dan satu gelar pemain terbaik FIFA itu.

Torehan gemilang Van Basten bersama AC Milan tak perlu diragukan kembali.

Kecuali pada 1991, Van Basten selalu mengangkat trofi juara 3 Serie A, 2 Super Coppa, 2 Liga Champions, 1 Piala Super Eropa, dan 2 Piala Interkontinental.

Capello tentu masih ingat bagaimana kualitas Marc Van basten kala berseragam Rossoneri -julukan AC Milan-.

Pasalnya, Capello-lah yang saat ini menukangi AC Milan dan mampu mempersembahkan berbagai gelar.

Basten menjadi penyerang andalan Fabio Capello ketika itu.

Pada 1991/1992, Milan yang diujungtombaki Van Basten merupakan salah satu kesebelasan terbaik dunia.

Basten saat itu dimanjakan oleh kompatriotnya di Timnas Belanda, Ruud Gullit dan Frank Rijkaard.

"Saya meilihat kemampuan Van basten pada diri (Zlatan) Ibrahimovic."

"Ia (Ibrahimovic) memiliki teknik, kualitas, dan kemampuan yang sangat mengagumkan," terang Capello seperti yang dikutip dari laman Milan News.

"Permainannya mampu membawa dampak perbuahan yang besar bagi suatu tim, sungguh hal yang luar biasa," puji juru taktik yang pernah menukangi Timnas Inggris itu.

Capello juga membandingkan Van Basten dengan kampuan yang dimiliki oleh penyerang AS Roma, Edin Dzeko.

Menurutnya, Dzeko memiliki kualitas, namun belum menyamai level dengan mantan anak asuhnya itu.

"Dzeko? ia memiliki kualitas yang mumpuni, namun untuk mencapai teknis seperti Basten, ia masih kurang," paparnya menambahkan.

Selain itu, baginya, Ibrahimovic merupakan pemain yang komplit.

Tak hanya unggul dalam duel-duel udara, namun snag pemain memiliki kemampuan sama baiknya pada kaki kanan dan kirinya.

Selain itu, tak perlu diragukan lagi amsalah keeping teh ball maupun body balance yang dimiliki mantan penyerang Manchesyer United itu.

"Silahkan tanya kepada pemain bertahan tim lawan."

"Mereka memilih menjaga Ibrahimovic atau pemain AC Milan lainnya, tentu kalian tahu sendiri jwabannya," tukas Capello.

Baca: Dream Chasers Inter eps 2 - Pekan Sulit Skuat Stefano Vecchi Pasca Kekalahan dari AC Milan

Baca: Zlatan Ibrahimovic Ternyata Dikagumi oleh Pemain Theo Hernandez, Bek Muda Asal Prancis

Musim ini, Zlatan Ibrahimovic memang kembali memperkuat AC Milan.

Sejak kedatangan Ibra -panggilan akrab Ibrahimovic-, Rossoneri mampu menunjukkan permainan terbaiknya.

Meski mengawali kampanye Liga Italia kurang apik, namun sejak bergabungnya Ibra, tim kota Milan itu kembali melaju di treknya.

Perlahan namun pasti, Rossoneri medekati zona 5 besar klasemen Liga Italia.

Musim ini Ibra mampu mengemas 10 penampilan dan mencetak 4 gol bagi tim yang bermarkas di Stadion San Siro itu.

(Tribunnews.com/Giri) 

Sumber: TribunSolo.com
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
AC Milan
5
4
0
1
9
3
6
12
2
Napoli
5
4
0
1
10
5
5
12
3
Roma
5
4
0
1
5
1
4
12
4
Juventus
5
3
2
0
9
5
4
11
5
Inter Milan
5
3
0
2
13
7
6
9
© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved