Liga Champions
Fakta Menarik Chelsea vs Bayern Munchen, Rekor Lewandowski, Raihan Minor Lampard di Stamford Bridge
Fakta Menarik Chelsea vs Bayern Munchen di Liga Champions, Rekor Gnabry dan Robert Lewandowski, Catatan Minor Lampard di Stamford Bridge
TRIBUNNEWS.COM - Chelsea harus menyerah 0-3 dari tim tamu Bayern Munchen dalam laga Liga Champions, Rabu (26/2/2020)
Dalam pertandingan yang digelar di Stamford Bridge tersebut, The Blues nampak kehilangan akal menghadapi tim asal Bavaria tersebut.
Sedangkan Munchen nampak dominan di setiap lini.
Berikut adalah fakta menarik dalam laga antara Chelsea mengahdapi Bayern Munchen dirangkum dari laman Opta dan Squawka.
1. Serge Gnabry dan Kota London
Musim ini, Gnarby mengemas 6 gol di Liga Champions, dengan catatan unik.
Keenam gol tersebut semua dikemasnya kala menghadapi tim asal Kota London.
Mulai dari Tottenham Hotspur (4 gol) dan Chelsea (2 gol), Gnabry juga hanya kalah dari Haaland dan Lewandowski di daftar top skor.
Tentu, Arsenal tentu berfikir keras bagaimana bisa melepas talenta sehebat Gnabry.
2. Catatan Lewandowski
Lewandowski kini mengemas 11 gol di Liga Champions musim ini.
Satu gol penutup kala menghadapi Chelsea, membuatnya mencatatkan rekor pribadi.
11 gol (dan masih bisa terus bertambah) adalah catatan terbaiknya selama berkompetisi di Liga Champions, baik bersama Dortmund ataupun Bayern Munchen.
3. Rekor baru Chelsea
Kekalahan 0-3 bukan hanya berarti jalur Chelsea ke babak Perempat Final Liga Champions makin berat.
Tetapi juga merupakan rekor kekalahan terbesar The Blues dalam laga kandang di ajang Liga Champions.
Sebuah rekor yang jelas tidak ingin dimiliki oleh Frank Lampard.
4. Stamford Bridge yang kurang ramah bagi The Blues musim ini
Chelsea kini mengemas 8 kekalahan di semua kompetisi dalam laga kandang.
Ini merupakan catatan terburuk mereka sejak 1985-1986, dimana kala itu Chelsea kalah sebanyak 8 kali di Stamford Bridge.
5. Giroud yang kembali beraksi
Nama Olivier Giroud memang mulai kembali dilirik Frank Lampard untuk mengisi pos penyerangan Chelsea
Masuknya Giroud dalam 11 pertama Chelsea menghadapi Bayern Munchen, adalah penampilan perdanannya sebagai starter di Liga Champions dalam 713 hari.
Penampilan terakhir Giroud di Liga Champions adalah ketika menghadapi Barcelona pada musim 2017-2018.
Sebelumnya, Chelsea kalah telak 0-3 atas tamunya Bayern Munchen dalam lanjutan leg pertama babak 16 besar Liga Champions, pada Rabu (26/2/2020).
Berlangsung di Stamford Bridge Stadium, tim tamu Bayern Munchen berhasil mencetak brace gol lewat kaki Serge Gnabry ( '51, '54) dan Lewandowski ( '76')
Kemenangan besar ini membuka peluang The Bavarian lolos ke babak perempat final semakin terbuka.
Dijadwalkan leg kedua akan berlangsung di Allianz Arena pada 19 Maret 2020.
Jalannya Pertandingan
Chelsea selaku tuan rumah sejak awal babak pertama dimulai langsung tertekan oleh pemainan Bayern Munchen yang mengusung permainan menyerang.
Thomas Muller mendapat peluang pertamanya di laga ini dengan melepaskan sepakan dari luar kotak penalti.
Bola hasil tendangan Muller masih dapat diselamtkan oleh Caballero.
Kini gantian Chelsea menyerang lewat Barkley yang mencoba mengirimkan dari sisi flank.
Bola hasil umpan yang dikirimkan oleh Barkley masih mengarah ke Alaba yang berhasil mengitersepnya.
Kingsley Coman menebar ancaman lewat akselerasinya yang melaju ke dalam kotak penalti setelah menerima umpan terobosan dari Thiago.
Setelah berhasil menerima umpan tersebut, Coman membawanya ke dalam kotak penalti dan melepaskan tembakan keras dengan kaki kanananya.
Bola hasil tembakan Coman masih melebar tipis dari gawang yang dijaga Caballero.
Memasuki menit 13 Chelsea masih tertekan dengan permainan menyerang yang diusung oleh The Bavarian.
Bayern Munchen menebar ancaman lewat Lewandowski di menit 15.
Lewandowski mendapat umpan lambung dari lini tengah langsung melaju membawa bola ke dalam kotak penalti.
Namun Caballero masih sigap dengan meninggalkan sarang nya dan melaju untuk menutup ruang Lewandowski.
Saat berhadapan satu lawan satu, Lewandoski melepaskan tembakan yang masih dapat di blok oleh Caballero dengan badannya.
Peluang matang tersebut gagal dimanfaatkan untuk mencetak gol pembuka.
Giroud yang mengandalkan postur tubuhnya mendapat peluang emas di menit 20.
Berawal dari skema tendangan sudut yang bola mengarah kepadanya, Giroud meloncat lebih tinggi dari para pemain bertahan Munchen dan melepaskan tandukan.
Namun tandukan Giroud masih terlalu pelan sehingga bola nya masih dapat diamankan oleh Neuer.
Lewandoswki mendapat peluang keduanya saat mengejar operan yang mengarah kepadanya yang berada di dalam kotak penalti.
Laju bola yang terlalu deras gagal dikejar oleh penyerang Munchen yang mengenakan nomor punggung 9 ini.
Menit ke 26 Lewandowski mendapat peluangnya kembali setelah mendapat oepran dari Muller.
Peluangnya kali ini digagalkan Caballero yang melakukan penyelamatan dengan kakinya.
Kali ini giliran Muller mengancam lewat tendangan spekulasi yang memanfaatkan kelengahan lini belakang The Blues.
Bola hasil tendangan Muller dari luar kotak penalti masih melebar dari gawang Caballero.
Menit 34 medapat peluang lewat sundulan lewat Thomas Muller yang mengenai mistar gawang Caballero.
Skor imbang tanpa gol bertahan hingga paruh pertama usai.
Memasuki babak kedua, anak asuh Frank Lampard langsung tampil menyerang.
Peluang tercipta lewat penetrasi yang dilakukan Barkley yang tinggal berhadapan satu lawan satu dengan Neuer.
Namun bola tendangannya masih dapat diselamatkan oleh Neuer dengan kakinya.
Terjadi benturan antara Kovacic dengan Coman yang mengakibatkan kartu kuning untuk Coman.
Wasit juga memberikan kartu kuning untuk Jorginho akibat protes kerasnya.
Petaka untuk Chelsea datang pada menit 51 setelah tim tamu mencetak gol pembuka.
Bayern Munchen mencetak gol pembuka di laga ini lewat Serge Gnabry yang melesat ke dalam kotak penalti.
Proses terjadinya gol berawal dari pergerakan melebar Lewandowski disisi flank dan melihat rekannya tanpa pengawalan di kotak penalti.
Lewandowski langsung melepaskan umpan kepada Gnabry yang tidak menyia-nyiakannya untuk membawa The Bavarian unggul.
Skor sementara Bayern Munchen menecetak gol pembuka menjadi 0-1 atas tuan rumah Chelsea.
Tiga menit berselang Serge Gnabry mencetak brace gol tepatnya di menit 54.
Lag-lagi gol ini tercipta berkat assist yang dikirimkan Lewandowski yang melihat pergerakan Gnabry.
Skor sementara Bayern Munchen memperbesar keunggulan menjadi 0-2 atas tuan rumah Chelsea.
Frank Lampard mencoba menjawab ketertinggalan timnya dengan memasukan dua pemain sekaligus.
Pemain tersebut ialah Willian dan Tammy Abraham untuk menggantikan Ross Barkley serta Tammy Abraham.
Sementara Munchen melakukan pergantian dengan memasukan Philippe Coutinho untk menggantikan Kingsley Coman.
Lewandowski yangt pada laga ini paling banyak mendapat kesempatan akhirnya dapat mencatatkkan namanya di papan skor pada menit 76.
Proses terjadinya gol berawal dari serangan cepat Bayern Munchen melalui overlapp Alphonso Davies yang memasuki kotak penalti dan mengetahui rekannya tanpa penjagaan.
Davies langsung meneruskannya ke Lewandowski yang tinggal mengarahkan bola ke dalam gawang Caballero.
Gol Lewandowski menutup pertandingan babak 16 besar leg pertama Liga Champions dengan kemenangan Bayern Munchen 0-3 atas tuan rumah Chelsea.
Dijadwalkan leg kedua akan berlangsung di Allianz Arena pada 19 Maret 2020.
Susunan Pemain
Chelsea
Cabalero; Azpilicueta, Rudiger, Christiansen; Reece James, Alonso, Jorginho, Kovacic; Alonso, Barkley; Giroud.
Bayern Munchen
Neuer; Daves, Alaba, Boateng, Pavard, Thiago, Kimmich, Coman, Gnabry, Muller, Lewandowski.
(Tribunnews.com/Gigih/Ipunk)