Senin, 6 Oktober 2025

SEA Games 2019

Ambisi Striker Timnas Indonesia Osvaldo Haay Bobol Gawang Vietnam di Laga Final SEA Games 2019

Pemain Timnas U-23 Indonesia, Osvaldo Haay memiliki ambisi yang kuat untuk membobol gawang Vietnam saat laga Final SEA Games 2019.

Editor: Husein Sanusi
INSTAGRAM @valdo_haay
Pemain Timnas U-23 Indonesia, Osvaldo Haay memiliki ambisi yang kuat untuk membobol gawang Vietnam saat laga Final SEA Games 2019. 

TRIBUNNEWS.COM - Pemain Timnas U-23 Indonesia, Osvaldo Haay memiliki ambisi yang kuat untuk membobol gawang Vietnam saat laga Final SEA Games 2019.

Pemain asal klub Persebaya Surabaya itu mengakui melawan Vietnam bukanlah hal yang mudah.

Namun, pria kelahiran Jayapura tersebut akan berusaha sekuat tenaga agar bisa mempersembahkan medali emas untuk Ibu Pertiwi.

"Tentu saya ingin membobol gawang Vietnam."

"Kami tahu pertandingannya tidak akan mudah."

"Namun, kami akan berusaha sekuat tenaga," kata pria kelahiran 17 Mei 1997 tersebut, dikutip Tribunnews.com dari laman PSSI.

Osvaldo Haay merupakan predator andalan milik skuat Garuda Muda.

Ia sudah mengoleksi delapan gol di SEA Games 2019 sejak fase Grup B.

Alhasil, Osvaldo Haay menjadi top skorer sementara bersama penyerang Vietnam, Ha Duc Chinh, yang juga mengoleksi delapan gol.

Osvaldo Haay mencetak gol saat Timnas Indonesia menghadapi Thailand, Singapura, Brunei Darussalam, Laos, dan Myanmar.

Bahkan di fase grup saat berjumpa dengan Brunei, Osvaldo Haay menyarangkan hatrik.

Pemain Timnas U-19 Indonesia merayakan gol Firza Andika (11) ke gawang Timnas U-19 Filipina dalam fase Grup A Piala AFF U-19 2018 di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, Jawa Timur, Kamis (5/7/2018) malam.
Pemain Timnas U-19 Indonesia merayakan gol Firza Andika (11) ke gawang Timnas U-19 Filipina dalam fase Grup A Piala AFF U-19 2018 di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, Jawa Timur, Kamis (5/7/2018) malam. (Surya/Sugiharto)

Tak hanya Osvaldo Haay, bek sayap Timnas U-23 Indonesia, Firza Andika juga berambisi memenangkan laga melawan Vietnam.

Firza Andika menyebut timnya memiliki mental juara.

Meski baru saja sembuh dari cedera, namun Firza Andika mengaku siap dan akan bermain keras untuk menghadapi Vietnam.

"Kami punya mental juara. Saya siap 1000 persen meski masih terasa nyeri karena kemarin cedera," kata Firza Andika.

"Saya sudah siap 100 persen tentunya, pokoknya besok siap bermain dan mudah-mudahan bisa memaksimalkan pertandingan besok," ucap Firza Andika.

Firza Andika akan mengantisipasi dua pemain Vietnam, Hadukcin dan Ken Ling yang mengisi top skor di SEA Games.

Ia juga mengatakan akan berusaha agar Timnas Indonesia tidak kebobolan terlebih dahulu dari vietnam.

"Kalau itu sih, kita cukup antisipasi dengan pergerakan mereka, jangan sampai mereka mencetak gol, atau yang lain mencetak gol. Di sini kita butuh kemenangan untuk meraih medali emas," kata Firza Andika.

Firza Andika mengatakan laga final ini juga sebagai momentum bagi Indonesia untuk mendapatkan medali emas.

Ia berharap dukungan dari masyarakat Indonesia agar Timnas bisa mendapatkan hasil maksimal dan membawa medali emas ke Tanah Air.

"Kita harus lebih kerja keras lagi karena ini kesempatan juga buat medali emas, sudah 28 tahun silam kita tidak mendapat medali emas. Ini momentum yang harus kita maksimalkan di pertandingan besok," tutur Firza Andika.

Kapten Timnas U-23 Indonesia, Andy Setyo bertekat memenangkan laga final SEA Games 2019 dan membuat sejarah.
Kapten Timnas U-23 Indonesia, Andy Setyo bertekat memenangkan laga final SEA Games 2019 dan membuat sejarah. (KOLASE INSTAGRAM @andysetyon)

Hal senada juga disampaikan oleh Kapten Timnas U-23 Indonesia, Andy Setyo.

Andy Setyo bertekat memenangkan laga final SEA Games 2019 dan membuat sebuah sejarah.

Pada pertandingan tersebut, Andy Setyo ingin meraih kemenangan dan bertekad mengulang sejarah.

Untuk itu, pemain bola yang juga aktif sebagai TNI AD itu meminta doa dan dukungan dari seluruh masyarakat Indonesia agar bisa membawa pulang medali emas.

"Tahun 1991 silam, kita juara di sini. Kami pun bertekad untuk membuat sejarah yang sama di tempat ini," katanya dikutip Tribunnews.com dari laman PSSI.

"Tentu kita berharap dukungan dan doa masyarakat Indonesia," tambah pria kelahiran Pati, Jawa Tengah tersebut.

Seperti yang diketahui, Timnas U-23 Indonesia akan melakoni laga final SEA Games 2019 melawan Vietnam.

Pertandingan tersebut akan dilaksanakan di Stadion Rizal Memorial, Manilan, Selasa (10/12/2019) pukul 19.00 WIB.

Laga antara Timnas Indonesia U23 vs Vietnam akan disiarkan secara langsung LIVE RCTI mulai pukul 19.00 WIB.

Perayaan Timnas Indonesia U23 Masuk Babak Final SEA Games 2019
Perayaan Timnas Indonesia U23 Masuk Babak Final SEA Games 2019 (Instagram @officialpssi)

Akan Ada Bendera Merah Putih Besar di Final SEA Games 2019

Laga ini hampir dipastikan ramai. Tiket pertandingan Timnas Indonesia U23 vs Vietnam final SEA Games 2019 kabarnya telah ludes terjual.

Stadion yang berkapasitas 13 ribu penonton itu akan dipenuhi oleh kedua pendukung, baik suporter Timnas Indonesia U23 maupun suporter Vietnam.

Harie Pandiyono, seorang pendukung Timnas Indonesia U23 mengatakan, suporter bakal mengibarkan bendera merah putih besar di laga final SEA Games 2019 lawan Vietnam.

“Kami sudah menyiapkan bendera Indonesia yang cukup besar untuk laga final nanti,” kata Harie Pandiyono, saat ditemui BolaSport.com di Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Senin (9/12/2019).

Suporter Timnas Indonesia U23 yang berangkat ke Filipina untuk hadapi Vietnam
Pendukung Timnas Indonesia U23 yang berangkat ke Filipina untuk hadapi Vietnam di Final SEA Games 2019

Harie menjelaskan, bendera merah putih berukuran 10x6m yang akan dikibarkan dalam laga final telah berada di Filipina dan akan dipasang sebelum kick off pertandingan.

Nantinya bendera Indonesia itu akan dibentangkan di salah satu tribun penonton.

Namun yang jelas tidak dikibarkan di tribun penonton karena ada peraturan yang menjelaskan hal itu.

Selain kibaran bendera Indonesia, Harie mengungkapkan akan mendukung Timnas Indonesia U23 lewat lagu-lagu yang berbau semangat untuk bisa mmotivasi skuat Garuda Muda.

"Selain bendera, tidak ada lagi yang akan kami tampilkan. Paling hanya lagu-lagu dukungan semangat agar Timnas Indonesia U23 bisa mengalahkan Vietnam," kata Harie.

"Kami akan tetap bernyanyi selama 90 menit dan jeda babak pertama. jadi ketika istirahat, suporter Vietnam terdiam, kami masih akan terus bernyanyi," lanjut Harie untuk mendukung Andy Setyo dkk.

Vietnam salah satu kandidat kuat untuk juara SEA Games 2019.

Di babak penyisihan grup lalu, Timnas Indonesia U23 menjadi korban kekuatan anak asuh Park Hang-seo itu.

Sepakbola Vietnam memang tengah berkembang, terbukti mereka mampu masuk dalam rangking 100 besar FIFA.

Namun, tidak menutup kemungkinan bagi Osvaldo Haay dan kolega untuk membalas kekalahan dan mengembalikan kejayaan seperti yang pernah diukir skuat Garuda dalam SEA Games 1991 silam.

"Tahun 1991 silam kita juara di sini. Kami pun bertekad untuk membuat sejarah yang sama di tempat ini," ucap kapten Timnas Indonesia U23, Andy Setyo.

Indra Sjafri pun telah menyiapkan strategi khusus untuk meredam permainan Vietnam.

Pelatih asal Sumatera Barat itu juga telah menyiapkan pemain untuk menjadi eksekusi penalti jika kedua tim bermain imbang di waktu normal dan tambahan waktu 2x15 menit.

Laga ulangan penyisihan grup SEA Games 2019 itu menjadi ajang pembuktian dua top skor Osvaldo Haay dan Duc Chinc.

Osvaldo Haay dan Duc Chinc sama-sama telah mencetak 8 gol dalam SEA Games 2019.

Perjalanan Timnas Indonesia Melaju ke Semifinal SEA Games 2019:

  • Selasa (26/11/2019), Timnas Indonesia U23 2 - 0 Thailand
  • Kamis (28/11/2019), Timnas Indonesia U23 2 - 0 Singapura
  • Minggu (1/12/2019), Timnas Indonesia U23 1 - 2 Vietnam
  • Selasa (/12/2019), Timnas Indonesia U23 8 - 0 Brunei Darusallam
  • Kamis (5/12/2019), Timnas Indonesia U23 4 - 0 Laos
  • Sabtu (7/12/2019), Timnas Indonesia U23 4 - 2 Myanmar

Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia U23 vs Vietnam:

Timnas Indonesia U23 (4-3-3):

Nadeo Argawinata, Asnawi Bahar, Bagas Adi, Andy Setyo, Firza Andika; Syahrian Abimanyu, Zulfiandi, Evan Dimas, Egy Maulana, Saddil Ramdani, Osvaldo Haay.

Vietnam (5-4-1):

Nguyen Van Toan; Nguyen Thanh Chung, Nguyen Chien Duc, Huynh Tan Sinh, Ha Duc Chinh, Doan Van Hao; Do Thanh Thinh, Do Hung Dung, Nguyen Hoang Duc, Nguyen Trong Hoang; Nguyen Tien Linh.

Link live streaming RCTI Timnas Indonesia vs Myanmar SEA Games 2019 dapat diakses melalui tautan di bawah ini:

Link>>>

Link>>>

Link>>>

Link>>>

(Tribunnews.com/Wulan KP/Sina)

Sumber: TribunSolo.com
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Arsenal
7
5
1
1
14
3
11
16
2
Liverpool
7
5
0
2
13
9
4
15
3
Tottenham
7
4
2
1
13
5
8
14
4
Bournemouth
7
4
2
1
11
8
3
14
5
Man. City
7
4
1
2
15
6
9
13
© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved