Liga 1 2019
Link Live Score dan Daftar Susunan Pemain Bhayangkara FC vs Borneo FC Liga 1, Akses di Sini
Laga seru pertandingan pembuka di pekan ke-20 mempertandingkan Bhayangkara FC vs Borneo FC, Minggu (22/9/2019).
Laga seru pertandingan pembuka di pekan ke-20 mempertandingkan Bhayangkara FC vs Borneo FC, Minggu (22/9/2019).
TRIBUNNEWS.COM - Akses link live score dan daftar susunan pemain dapat diikuti pada berita ini.
Laga seru pertandingan pembuka di pekan ke-20 mempertandingkan Bhayangkara FC vs Borneo FC, Minggu (22/9/2019).
Duel The Guardian (Bhayangkara FC ) menjamu Borneo FC berlangsung di Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi.
Laga seru Bhayangkara FC vs Borneo F akan tersaji mulai pukul 15.30 WIB live Indosiar.
Baca: Link Live Streaming Bhayangkara FC Vs Borneo FC Siaran Langsung Indosiar
Baca: Link Live Streaming Bhayangkara FC Vs Borneo FC

Dalam laga ini kedua tim menurunkan pemain terbaiknya.
Paul Munste dalam laga menjamu Borneo FC menurunkan Wahyu Tri Nugroho sebagai penjaga gawang utama.
Lini pertahanan dipercayakan kepada duet bagas Adi Nugroho-Andersson Salles.
Paul Munster berkeinginan memperkuat lapangan tengah dengan menumpuk gelandang.
Le Yoo-joon ditempatkan lapangan tengah bersama Teuku Ichsan dan Adam Alis untuk mengalirkan sirkulasi bola.
Adam Alis diprediksi dalam laga ini bermain bebas untuk menekan area pertahana tim tamu.
Kreator lini tengah dipercayakan kepada dua pemain anyar m,ereka Hedipo Gustavo dan Bruno Matos.
Dendy Sulistyawan berperan sebagai penyisir sayap serangan yang mengandalkan kecepatannya.
Baca: Prediksi Bhayangkara FC vs Borneo FC Liga 1: Sering Berbagi Poin, Pertandingan Bakal Alot
Baca: Prediksi Susunan Pemain Bhayangkara FC vs Borneo FC Liga 1 2019, Menanti Performa Impresif Sihran
Lini depan diisi oleh Jajang Mulyana dan Alsan Sanda.
Jajang Mulayana diera kepelatihan Paul Munster ditempatkan sebagai posisis awalnya, sebagai striker.
Namun posisi mantan pemain Pelita Jaya itu sempat berubah menjadi Bek bertahan saat dilatih oleh Angle Alfredo Vera.
Borneo FC pada Laga Ini menurunkan Nadeo Arga Winata sebagai penjaga gawang utama.
Lini pertahanan tim tamu ditempati oleh Javlon Guseynov yang berduet dengan Juan Alsina.
Di posisi wing bek ditempati oleh Abdull Rahman dan Wildanysah.

Mario Gomez menempatkan empat pemain di lini tengah.
Makarius Fredik Suruan dalam laga ini bertugas sebagai penyeimbang lapangan tengah.
Renan Da Silva diposisikan sebagai kreator serangan.
Ia diplot untuk memberikan umpan-umpan matang ke lini serang tim tamu.
Posisi sayap ditempati oleh kedau pemain yang memiliki kecepatan, Teren Puhiri dan Sultan Samma.
M Sihran di laga terakhirnya memberikan warna tersendiri diberikan kesempatan bermain sebagai starter.
Ia berduet dengan Matias Conti dilini depan tim Pesut Etam.
Link Live Score Bhayangkara FC vs Borneo FC:
Tim Tamu Tanpa Sejumlah Pilar.
Dilansir dari laman resmi klub, Borneo FC tidak diperkuat dua pemain, Diego Michiels dan Dirga Lasut.
"Kondisi pemain oke, hanya ada beberapa Diego, Dirga, mungkin Umay (Ambrizal Umanailo), yang lain oke. Kita akan berusaha dapatkan poin," ujar pelatih Borneo FC, Mario Gomez.
Tanpa dua pemain tersebut, Borneo FC saat ini memanggil beberapa pemain muda dari Borneo FC U-20.
Sebelumnya penampilan Borneo -20 melalui Aljufri Daud Yahya kala bersua dengan Madura Unitd menarik perhatian dengan bermain spartan.
"Selebihnya kita juga bakal bawa debutan Aljufri Daud yang kemarin tampil dan gelandang muda dari U-20 Ilhamsyah," ujar asisten pelatih Borneo FC, Ahmad Amiruddin.
Sang asisten juga mengatakan salhh satu pemainnya yang cedera engkel dibawa dalam lawatannya ke Bekasi.
"Kami bawa 19 pemain termasuk umanailo yang kemarin ada kendala di engkelnya, tapi kita akan pantau terus perkembangannya sampai latihan terakhir," ujar pria asal Makassar itu.
Sementara dari kubu tua rumah Bhayangkara United menyatakan kesiapannya untuk melanjutkan tren positifnya.
Bhayangkara United berhasil bangkit setelah ditangani oleh Paul Munsters.
Terbukti dalam laga tandangnya ke Banjarmasin, Bhayangkara mampu mengandaskan Barito Putera dengan skor 1-4.
“Kemenangan kemarin sangat memotivasi kami. Kami semakin percaya diri menatap pertandingan. Kami ingin lanjutkan tren positif yang sudah tercipta,” ungkap Adm Alis, seperti yang dilansir dari laman resmi klub.
Baca: Live Streaming TV Online Bhayangkara FC vs Borneo FC Liga 1 2019, Live Indosiar, Akses di Sini
Baca: Link Live Streaming Bhayangkara FC vs Borneo FC Liga 1 Live Indosiar, Tonton di HP
Saat ini, The Guardian berada diperingkat ke-10 dengan raihan poin 22 dari 19 laga yang telah dilakoni.
Tim asuhan Paul munsters itu mampu mencatatkan lima kali kemenangan, tujuh kali hasil imbang, dan tujuh lainnya beakhir kakalahan.
Posisi lebih baik dimiliki oleh Borneo FC dalam tabel klasemen Liga 1 2019.
Tim asuhan Mario Gomez menempati posisi kelima dengan memiliki oin 29 dari 19 penampilan.
Tim Pesut Etam mampu menorehkan tujuh kali kemenangan, delapan kali hasil imbang, dan tiga laga berakhir kekalahan.
Berikut Daftar Susunan Pemain Bhayangkara FC vs Borneo FC:
Bhayangkara FC: Wahyu Tri Nugroho (GK), Bagas Adi Nugroho, Anderson Slles;, Adam Alis, Dendy Sulistyawn, Hedipo Gustavo, Lee Yoo-joon, Teuku Ichsan, Bruno Matos;, Jajang Mulyana, Alsan Sanda.
Borneo FC: Nadeo Arga Winata (GK), Wildanysah, Javlon Guseynov, Juan Alsina, Abdul Rahman; Fredik Sulistyawn, Renan Da Silva, Teren Puhiri, Sultan Samma; M Sihran, Matias Conti
Link Live Score Bhayangkara FC vs Borneo FC:
(Tribunnews.com/Giri)