Liga 1
Persebaya Surabaya Gaet Damian Lizio Supaya Cepat Adaptasi Otavio Dutra Siap Bantu
Bek asing Persebaya Surabaya, Otavio Dutra siap bantu proses adaptasi pamain asing baru Persebaya Surabaya.
TRIBUNNEWS.COM, SURABAYA – Bek asing Persebaya Surabaya, Otavio Dutra siap bantu proses adaptasi pamain asing baru Persebaya Surabaya.
Dari total empat pemain asing anyar Persebaya Surabaya (termasuk Otavio Dutra), dua di antaranya baru pertama kali menginjakkan kaki di Indonesia.
Mereka adalah Amido Balde, sementara satu calon pemain asing yang masih ditunggu kedatangannya adalah Damian Lizio, gelandang kelahiran Argentina berpaspor Bolivia.
Sementara Manuchekhr Dzhalilov (Tajikistan), tahun ini merupakan tahun keduanya di Indonesia.
Musim lalu, ia bersama Sriwijaya FC.
“Saya tidak kenal (Damian Lizio), dia orang Argentina, bahasa latin juga, mirip sama bahasa saya. Saya bisa bantu banyak di sini, seperti sekarang (Amido) Balde ada di sini, saya cerita banyak tentang Persebaya sama dia,” terang Otavio Dutra, usai ikuti sesi latihan tim di Lapangan Polda Jatim, Kamis (14/2/2019).
Sebagai pemain yang sudah malang melintang di dunia sepak bola Indonesia, tentu pemain asli Brasil tersebut paham sudah betul.
Otavio Dutra mengawali karier sepak bola di tanah air sejak tahun 2010 lalu.
Kurang lebih ia sudah mencicipi sepak bola tanah air selama 8 tahun.
Tidak hanya cerita tentang Persebaya Surabaya saja, diakui Otavio Dutra, ia akan menceritakan secara luas sepak bola Indonesia.
“Budaya di sini (Indonesia), karakter pemain juga, supaya mereka bisa adaptasi lebih cepat,” tambah Otavio Dutra.
Sebab, dari sisi kualitas, diakui pemain 35 tahun tersebut, untuk pemain asing Persebaya Surabaya sudah tidak diragukan lagi.
Amido Balde tercatat pernah menjadi striker klub-klub besar Eropa, seperti Glasgow Celtic (2013-2015) dan FC Metz (2015-2016).
Manuchekhr Dzhalilov, gelandang serang yang juga bisa bermain sebagai second striker itu pernah menjadi pemain terbaik terbaik AFC Cup (kompetisi kasta kedua antar klub se-Asia) tahun 2017.
Sementara, Damian Lizio menjadi pemain Timnas Argentina U-20 (2009), dan menjadi bagian Timnas Bolivia 2014 hingga sekarang.
“Karena kualitas kami tidak ragu lagi. Mereka sangat bagus, main di level yang tinggi, mereka pemain bagus yang bisa bantu Persebaya,” tutup Otavio Dutra.