Liga Inggris
Para Pemain Manchester United Mulai Heboh Bicarakan Pergantian Jose Mourinho dengan Zinedine Zidane
Masa depan pelatih Manchester United, Jose Mourinho, mulai menjadi pertanyaan publik.
TRIBUNNEWS.COM - Masa depan pelatih Manchester United, Jose Mourinho, mulai menjadi pertanyaan publik.
Mourinho dikabarkan akan segera didepak dari Old Trafford diikuti dengan prestasi buruk yang didapatkan MU.
Bahkan, kabarnya para pemain Manchester United juga sudah mulai membicarakan kemungkinan Mourinho pergi yang diyakini tak lama lagi.
Nama mantan pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane sebagai pengganti Mourinho juga semakin santer terdengar.
"Mereka mengatakan Jose akan segera pergi," ujar seorang sumber pada Daily Mail seperti diktuip TribunWow.com dari Metro.co.uk, Rabu (29/8/2018).