Liga 1
Gelandang Persib Berdarah Jerman Ingin Perkuat Timnas Indonesia
"Mungkin tidak semua orang tahu saya lahir dan besar di Jerman, dengan mama yang orang Jerman dan papa orang Indonesia,"
TRIBUNNEWS.COM - Gelandang Persib Bandung, Kim Kurniawan, menyatakan keinginannya untuk kembali membela timnas Indonesia.
Hal tersebut disampaikan saat ia memperingati Hari Kemerdekaan ke-73 Republik Indonesia.
Kim Kurniawan mengunggah postingan foto karikatur dirinya dalam instagram pribadinya.
"Mungkin tidak semua orang tahu saya lahir dan besar di Jerman, dengan mama yang orang Jerman dan papa orang Indonesia," tulis Kim dalam keterangan unggahan fotonya.
"Walaupun Jerman tetap menjadi rumahku, saya telah mendapatkan hidup baru di sini yang begitu indah dan saya bersyukur mendapat kesempatan ini," tulisnya.