Liga Inggris
Arsene Wenger Sudah Dihujat Manusia se-Jagat, Klub Ini Malah Ingin Menampung
Arsene Wenger kini sedang berada dalam posisi yang sulit di Arsenal setelah The Gunners menderita empat kekalahan
TRIBUNNEWS.COM - Everton dikabarkan siap menampung Arsene Wenger jika sang pelatih dipecat oleh Arsenal.
Arsene Wenger kini sedang berada dalam posisi yang sulit di Arsenal setelah The Gunners menderita empat kekalahan beruntun dalam empat pertandingan terakhir.
Di laga terakhir, Arsenal harus takluk dari Brighton 1-2 di Stadion Amex pada ajang Liga Inggris, Minggu (5/3/2018).
Hasil ini membuat Arsenal kini terdampar di peringkat keenam Liga Inggris dan tertinggal 13 angka dari Tottenham Hotspur yang menempati zona Liga Champions.