Kamis, 2 Oktober 2025

Liga Indonesia

PSM Makassar Akan Manfaatkan Tekanan Berat Persiba Balikpapan

Menurut Robert, Persiba merupakan tim pekerja keras hanya saja kurang beruntung sejak laga pertama kompetisi dijalankan

Editor: Husein Sanusi
TRIBUN TIMUR/MUHAMMAD ABDIWAN
Pelatih Kepala pemain PSM Makassar Robert Rene Alberts memberi arahan kepada Steven Paulle saat latihan di Stadion Mattoanging, Makassar, Minggu (7/5/2017). 

Laporan Wartawan Tribun Timur, Alfian

TRIBUNNEWS.COM, MAKASSAR - Sebagai juru kunci pada gelaran Liga 1 Indonesia 2017, Persiba Balikpapan pastinya dalam tekanan.

Melihat hal itu, pelatih PSM, Robert Rene Alberts, akan memanfaatkan kondisi psikologi tim Persiba untuk mencuri poin penuh, Kamis mendatang (13/7/2017).

"Tekanan yang mereka dapatkan sejauh ini untuk mendapat hasil baik, mereka memaksakan diri dan berusaha terlalu keras sehingga banyak melakukan kesalahan-kesalahan. Hal itu harus kita manfaatkan sekecil-kecilnya untuk mencuri gol," paparnya.

Menurut Robert, Persiba merupakan tim pekerja keras hanya saja kurang beruntung sejak laga pertama kompetisi dijalankan.

Sehingga tekanan terus menerpa tim ini, meski begitu ia menilai Persiba patut tetap untuk diwaspadai.

"Kita tetap waspada sebab kekalahan yang mereka alami hanya selisih satu gol seperti saat melawan Bandung," ucapnya saat ditemui, Selasa (11/7/2017).

Laga lanjutan pekan ke-14 Liga 1 Indonesia antara PSM kontra Persiba akan berlangsung di Stadion Parkesit, Kamis (13/7/2017). (*)

Sumber: Tribun Timur
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Borneo FC
6
6
0
0
12
3
9
18
2
PSIM
7
3
3
1
9
6
3
12
3
Malut United
7
3
2
2
13
10
3
11
4
Persija Jakarta
7
3
2
2
13
8
5
11
5
Persebaya
6
3
1
2
8
5
3
10
© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved