Senin, 6 Oktober 2025

Liga Inggris

Manchester City Gaet Ederson Santana de Moraes dari Benfica Maharnya Rp 603 Miliar

Benfica dan Manchester City telah mengumumkan kesepakatan transfer kiper Ederson Santana de Moraes pada Kamis (1/6/2017).

Editor: Toni Bramantoro
juara.net
Ederson Santana de Moraes 

TRIBUNNEWS.COM, MANCHESTER - Benfica dan Manchester City telah mengumumkan kesepakatan transfer kiper Ederson Santana de Moraes pada Kamis (1/6/2017).

Namun, transfer tersebut baru diresmikan pada Kamis (8/6/2017).

Manchester City resmi memboyong Ederson dari Benfica dengan harga 35 juta pounds (sekitar Rp 603 Miliar). Kiper berusia 23 tahun itupun kini tercatat sebagai kiper berharga termahal kedua di dunia.

Sebelumnya, Manchester City dikabarkan bakal menjadikan Ederson sebagai kiper termahal dunia melampaui Gianluigi Buffon.

Kiper Juventus itu diboyong dari Parma pada musim 2001-2002 seharga 53 juta euro (sekitar Rp 792 miliar).

Ederson mengaku sangat gembira dengan transfer ini. Selain bisa memenuhi impiannya bermain di sepak bola Inggris, ada beberapa alasan utama yang membuat raja clean sheet Liga Portugal asal Brasil itu mau bergabung dengan kubu Etihad.

"Saya suka segalanya tentang Manchester City. Ini adalah klub hebat, begitu juga dengan liga yang mereka miliki di sini di Inggris, fan yang luar biasa, dan tim memainkan sepak bola yang indah. Saya selalu punya mimpi bermain di Inggris dan sekarang telah saya wujudkan," tutur Ederson kepada situs resmi klub.

"Bersama Guardiola, Man City semakin berkembang. Dia juga membentuk tim muda untuk masa depan. Faktor tersebut sangat penting bagi saya dalam mengambil keputusan (bergabung)," ucapnya.

Sumber: Bolanews.com
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Arsenal
7
5
1
1
14
3
11
16
2
Liverpool
7
5
0
2
13
9
4
15
3
Tottenham
7
4
2
1
13
5
8
14
4
Bournemouth
7
4
2
1
11
8
3
14
5
Man. City
7
4
1
2
15
6
9
13
© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved