Kamis, 2 Oktober 2025

Ujicoba Internasional

Timnas Indonesia U-22 vs Myanmar: Myanmar Jajal Rumput Stadion Pakansari

Jelang menghadapi Timnas Indonesia U-22, Myanmar melakukan latihan terakhir di Stadion Pakansari,

Editor: Toni Bramantoro
superball.id
Pemain Myanmar berlatih di bawah arahan Gerd Zeise di Stadion Pakansari, Bogor, Senin (20/3/2017) sore WIB. (SuperBall.id/Muhammad Robbani) 

TRIBUNNEWS.COM, BOGOR - Jelang menghadapi Timnas Indonesia U-22, Myanmar melakukan latihan terakhir di Stadion Pakansari, Bogor, Senin (20/3/2017) sore WIB.

Para pemain Myanmar begitu serius menjalani porsi latihan yang diberikan pelatih mereka Gerd Zeise.

Materi latihan berupa passing dan kontrol terlihat dilakukan para pemain Myanmar yang terdiri dari campuran pemain muda dan senior.

Mereka melakukan latihan selama kurang lebih 60 menit, mulai pukul 16.00 hingga 17.00 WIB.

Setelah selesai menggunakan lapangan, giliran Indonesia yang menjajal lapangan pukul 17.00 dan dijadwalkan selesai pukul 18.00 WIB.

Sayangnya awak media tak diizinkan untuk mengamati lebih dalam latihan mereka itu.

Atas permintaan tim, panitia pertandingan pun 'mengusir halus' para awak media yang mengamati di pinggir lapangan.

Laga tuan rumah Indonesia melawan Myanmar akan dimainkan, Selasa (21/3/2017) mulai pukul 16.00 WIB.

Sumber: SuperBall.id
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Borneo FC
6
6
0
0
12
3
9
18
2
PSIM
7
3
3
1
9
6
3
12
3
Malut United
7
3
2
2
13
10
3
11
4
Persija Jakarta
7
3
2
2
13
8
5
11
5
Persebaya
6
3
1
2
8
5
3
10
© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved