Kamis, 2 Oktober 2025

Piala AFF 2016

Teerasil Dangda Tinggalkan Boaz Solossa di Daftar Top Skorer

Sebelum laga itu Dangda berbagi tempat dengan penyerang Indonesia Boaz Solossa karena sama-sama mengoleksi tiga gol.

Editor: Husein Sanusi
net
Teerasil Dangda 

Laporan Wartawan SuperBall.id, Muhammad Robbani

TRIBUNNEWS.COM - Penyerang Thailand Teerasil Dangda menjadi bintang kemenangan timnya saat mengalahkan tuan rumah Myanmar di leg pertama semifinal Piala AFF 2016, Minggu (4/12/2016).

Thailand berhasil mengalahkan tuan rumah Myanmar dengan skor akhir 2-0 dalam laga yang digelar di Stadion Thuwunna.

Dua gol tambahan itu sekaligus menjadikan pemain asal klub Muang Thong United itu menjadi top scorer sementara Piala AFF.

Sebelum laga itu Dangda berbagi tempat dengan penyerang Indonesia Boaz Solossa karena sama-sama mengoleksi tiga gol.

Kini Dangda mengungguli Boaz di daftar pencetak gol terbanyak dengan selisih dua gol.

Pemain berusia 28 tahun itu mencetak tiga gol sebelumnya ke gawang Indonesia saat Thailand menang 4-2.

Sementara tiga gol Boaz itu dicetak ke gawang Thailand dan Filipina di babak Grup dan satu gol tambahan ke gawang Vietnam di semifinal leg pertama. (*)
Ikuti kami di

Sumber: SuperBall.id
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
6
5
0
1
12
7
5
15
2
Arsenal
6
4
1
1
12
3
9
13
3
Crystal Palace
6
3
3
0
8
3
5
12
4
Tottenham
6
3
2
1
11
4
7
11
5
Sunderland
6
3
2
1
7
4
3
11
© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved