Simone Zaza Disarankan Segera Balik ke Italia
Striker pinjaman Juventus, Simone Zaza, semakin tenggelam di West Ham United.
TRIBUNNEWS.COM, LONDON - Striker pinjaman Juventus, Simone Zaza, semakin tenggelam di West Ham United.
Agen dari Italia, Giuseppe Riso, berpendapat agar sang pemain pindah untuk menyelamatkan kariernya yang sedang berada di usia emas.
Ia menganjurkan sang pemain kembali bermain di Liga Italia.
"Saya sudah menyarankan ia kembali ke Italia. Pindah ke Italia menjadi hal terbaik untuk masa depannya."
"Saya hanya memperjelas kalau ayahnya, yang juga agen dari Zaza, tertarik membawa sang anak ke Italia, saya tahu itu karena bekerja dengannya"
"Ia punya determinasi dan membuat perbedaan di Serie A. Bisa saja ia melakukan gaya bermain itu di Liga Inggris, tapi itu butuh waktu."
"Zaza butuh dimanja. Namun kesabaran West Ham terbatas lagipula start mereka tidak bagus musim ini."
Sebelumnya Zaza digosipkan sedang dipantau klub pesaing Juve, Napoli.