Kamis, 2 Oktober 2025

Liga Champions

Walcott Kini Memang Berbeda

Perbedaan itu kemudian dibuktikan dengan memborong dua gol kemenangan The Gunners 2-0 atas wakil dari Swiss tersebut dalam match day kedua

Penulis: Deny Budiman
Editor: Husein Sanusi
marc atkins/offside/dailymail
Penyerang Arsenal, Theo Walcott melepaskan tendangan yang tak bisa dihadang kiper FC Basel, Tomas Vaclí. 

TRIBUNNEWS.COM - Sebelum laga melawan FC Basel di Stadion Emirates, London (29/9), Theo Walcott mengklaim dirinya adalah sosok berbeda dibanding musim-musim sebelumnya.

Perbedaan itu kemudian dibuktikan dengan memborong dua gol kemenangan The Gunners 2-0 atas wakil dari Swiss tersebut dalam match day kedua penyisihan Liga Champions grup A.

Ya, Walcott seperti telah terlahir kembali. Musim lalu ia hanya mengemas lima gol dari 28 kali penampilan. Ia identik dengan cedera, dan penampilan inkonsisten yang membuatnya jarang tampil jadi starter, sehingga tak dipanggil masuk timnas Inggris ke Piala Eropa 2016.

Tapi di awal musim ini , Walcott sudah menyumbang lima gol di berbagai kompetisi dari tujuh kali tampil. Ini juga kali pertama sejak Mei 2013 dirinya bisa konsisten mencetak gol di tiga laga berturut-turut.

Penyerang 27 tahun ini menuturkan, ia bersama dengan pelatih Arsene Wenger telah duduk bersama, dan mengevaluasi penampilannya di musim-musim sebelumnya.

“Saya juga telah berbicara kepada banyak orang. Sering kali orang lain lebih tahu tentang diri kita,  dan saya pun sekarang membangunkan  sistem baru dalam diri saya. Saya adalah orang yang berbeda,” kata Walcott dikutip dari BBC, sebelum pertandingan.

Ia menengarai, musim sebelumnya dirinya mungkin fokus pada orang lain, dan pada hal-hal lain di luar sepak bola. "Kali ini saya hanya fokus pada diri saya, dan pada latihan. Berlatih jauh lebih keras lagi. Memang pasti ada performa yang naik turun. Tapi ini saya melihat pada saat ini, dan semuanya berlangsung baik saat ini," katanya menandaskan.

Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
6
5
0
1
12
7
5
15
2
Arsenal
6
4
1
1
12
3
9
13
3
Crystal Palace
6
3
3
0
8
3
5
12
4
Tottenham
6
3
2
1
11
4
7
11
5
Sunderland
6
3
2
1
7
4
3
11
© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved