Piala Eropa 2016
Kamidia Radisti: Tidak Salah Prancis Punya Ambisi jadi Juara
Hanya saja, Kamidia memberikan prediksi bahwa langkah Perancis tidak mudah untuk memenuhi ambisi kemenangan tersebut
TRIBUNNEWS.COM - Bagi aktris film, presenter, dan model Kamidia Radisti, tidak ada yang salah saat Perancis sebagai tuan rumah punya ambisi besar untuk muncul sebagai juara di ajang Euro 2016.
Karena, negara yang lain yang jadi tuan rumah juga akan memunculkan keinginan tersebut.
Hanya saja, Kamidia memberikan prediksi bahwa langkah Timnas Perancis tidak mudah untuk memenuhi ambisi kemenangan tersebut.
"Tim yang jadi lawan Perancis bukan tim yang ecek-ecek. Semua tim punya kekuatan yang baik. Namun, tinggal bagaimana seluruh skuad Perancis menghadapinya dan seperti apa gaya permainan yang harus diterapkan sepanjang even ini. Karena, lawan pun sudah belajar banyak tentang Perancis," kata Kamidia.
Sebagai tuan rumah, Kamidia merasa layak untuk memberikan dukungan pada Perancis.
Ia mengetahui sedikit bahwa Perancis memiliki kombinasi pemain yang mumpuni di seluruh lini.
Jumlah pemain muda yang punya prestasi baik jadi senjata ampuh untuk Perancis.
Namun, menurut Kamidia, Perancis harus punya kesiapan mental yang baik.
"Ada tekanan yang berat di pundak para pemain Perancsi ini. Ini jelas, karena sisi sebagai tuan rumah. Ditambah lagi, Perancis punya sejarah prestasi kelas dunia. Jadi, tidak mungkin ambisi itu tidak ada. Tapi, harus didukung mental yang baik juga supaya siap ketika lawan mulai memberikan tekanan," ungkap wanita yang pernah memegang gelar Miss Indonesia 2007 ini.