Selesaikan Masalah, Adebayor Pulang Kampung
Ia sempat dituding mencoba menyakiti anggota keluarganya melalui ilmu hitam. Adebayor juga mengaku pernah hampir dibunuh oleh saudaranya.
TRIBUNNEWS.COM - Emmaneul adebayor sepertinya tidak ingin tenggelam dalam permasalahan yang menimpanya. Striker Tottenham Hotspur masih mencoba menunjukkan keriangannya saat bertemu dengan tetangga di kampung halamannya.
Musim ini bukan musim yang bagus bagi eks striker Arsenal tersebut. Ia lebih banyak duduk di bangku cadangan Tottenham dan membuat namanya dicoret dari daftar Timnas Togo untuk kualifikasi Piala Afrika. Persoalan keluarga yang begitu rumit disebut-sebut sebagai penyebab turunnya performa pemain berusia 31 tahun ini.
Ia sempat dituding mencoba menyakiti anggota keluarganya melalui ilmu hitam. Adebayor juga mengaku pernah hampir dibunuh oleh saudaranya. Itulah sebabnya ia memilih meninggalkan dua laga terakhir Tottenham di Liga Inggris dan pulang ke kampung halamannya.
Dalam foto yang diunggah melalui akun instagram, Adebayor mengaku senang bisa kembali ke kampung halamannya di Desa Aneho. Ia mendapat sambutan meriah kawan-kawan lama dan warga sekitar.
"Saya sudah beberapa kali pulang kampung, dan selalu merasa mendapat karunia bisa bertemu dengan warga setempat," katanya. Dalam foto itu terlihat, sambil tertawa Adebayor membawa keranjang berisi singkong.
Baca Juga di Harian Super Ball, Kamis (11/6/2015)