Liga Super Indonesia
Suharno Pastikan Arema Tak Jadi Uji Coba
Sudah pasti uji coba tidak ada, waktunya kapan lagi?
TRIBUNNEWS.COM, MALANG - Rencana Arema Cronus menggelar uji coba dalam persiapan menjelang bergulirnya QNB League 2015, dipastikan pupus mengingat kondisi tidak memungkinkan.
“Sudah pasti uji coba tidak ada, waktunya kapan lagi? Selain itu, dengan kondisi seperti sekarang ini sudah tidak bisa kami berharap macam-macam,” kata Pelatih Arema Suharno, Selasa (21/4/2015).
Suharno menyebut, dirinya dan tim harus mempersiapkan diri untuk menghadapi jadwal liga pada tanggal 25 April 2915, meladeni PBR akhir minggu nanti di Stadion Kanjuruhan.
“Sekarang ini lebih penting menjaga emosi dan motivasi para pemain, kami pelatih harus memutar otak bagaimana caranya pemain tetap bersemangat, merlihat kondisi anak-anak sekarang ini kami masih cukup lega, setidaknya kami masih siap bertanding jika tanggal 25 harus bertanding,” tegas Suharno.(Dyan Rekohadi/Surya)