PSSI Dibekukan
PSSI Bentuk Tim Pembela
Pembentukan Tim Pembela PSSI ini untuk menghadapi kisruh PSSI-Menpora sekaligus memberikan keterangan terhadap pihak-pihak yang dianggap destruktif.
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) membentuk "Tim Pembela" demi menuntaskan SK Pembekuan yang dilakukan badan pemerintah melalui Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora).
Ini disampaikan salah satu Tim Pembela PSSI, Togar Manahan dalam konfrensi pers yang berlangsung di Kantor PSSI, Senayan, Jakarta Pusat, Rabu (22/4/2015).
"Pembentukan Tim Pembela PSSI ini untuk menghadapi kisruh PSSI-Menpora sekaligus memberikan keterangan terhadap pihak-pihak yang dianggap destruktif," ujar Togar kepada awak media.
Selain itu, PSSI juga sudah melayangkan gugatan SK Pembekuan kepada Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN). Kata dia, Rabu (22/4/2015) siang tadi gugatan sudah didaftarkan ke PTUN Jakarta Timur.