Kamis, 2 Oktober 2025

Transfer Pemain

Koke Sulit Tolak Tawaran Barcelona Tapi Bahagia Bersama Atletico Madrid

Gelandang Atletico Madrid, Koke mengungkapkan betapa sulitnya menolak tawaran untuk bergabung dengan Barcelona.

yimg.com
Gelandang Atletico Madrid, Koke. 

TRIBUNNEWS.COM - Gelandang Atletico Madrid, Koke mengungkapkan betapa sulitnya menolak tawaran untuk bergabung dengan Barcelona. Kendati demikian, pemain 22 tahun itu mengaku sudah mengambil keputusan tepat dengan bertahan bersama Los Rojiblancos.

Koke memang menjadi salah satu incaran Barcelona pada bursa transfer musim panas kali ini. Namun, pemain yang bersinar pada musim 2013-14 itu memilih bertahan di Atletico dan menolak tawaran dari Barcelona.

"Sejujurnya, sebagian dari diriku sulit menolak untuk bergabung dengan Barcelona, tapi aku ingin melanjutkan karierku di rumah, saat masa-masa terbaik di Atletico Madrid," ungkap Koke kepada AS.

"Ini bukan waktu yang tepat untuk pergi. Ini adalah rumahku, di mana aku merasa diinginkan dan klub tidak ingin menjualku," sambung dia.

Koke sendiri merasa tawaran dari Los Blaugrana sebagai apresiasi atas performanya pada musim lalu.

"Tidak mudah menolak Barca dan ketertarikan itu sungguh sebuah apresiasi bagiku. Ini berarti pekerjaanku telah terbayar. Akan tetapi, aku berada di rumah," tutup dia.

Sumber: Duniasoccer.com
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Barcelona
7
6
1
0
21
5
16
19
2
Real Madrid
7
6
0
1
16
8
8
18
3
Villarreal
7
5
1
1
13
5
8
16
4
Elche
7
3
4
0
10
6
4
13
5
Atlético Madrid
7
3
3
1
14
9
5
12
© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved