Rabu, 1 Oktober 2025

Jelang Piala Dunia 2014

Lindaweni Fanetri Pilih Dukung Spanyol di Piala Dunia 2014

Lindaeni Fanetri, selama ini menjadi penggemar setia klub sepakbola Manchester United (MU).

Penulis: Murtopo
Editor: Dewi Pratiwi
TRIBUN/DANY PERMANA
LINDAWENI FENETRI DIKALAHKAN SAINA NEHWAL - Pebulutangkis Indonesia Lindaweni Fanetri berusaha mengembalikan pukulan pebulutangkis asal India Saina Nehwal, dalam pertandingan babak penyisihan Djarum Indonesia Open 2013, di istora Senayan, Jakarta, Selasa (11/6/2013). Lindaweni akhirnya dikalahkan Saina dalam rubber set 21-17 27-29 21-13. TRIBUNNEWS/DANY PERMANA 

Laporan Wartawan Harian Super Ball, Murtopo

TRIBUNNEWS.COM,JAKARTA - Pebulutangkis nomor tunggal putri peringkat 23 dunia, Lindaeni Fanetri, selama ini menjadi penggemar setia klub sepakbola Manchester United (MU). Bahkan Lindaweni kerap mengoleksi pernak-pernik yang berbau klub setan merah tersebut dan dipajang di kamarnya di mess Pelatnas Cipayung.

Lindaweni bahkan mengaku langsung bisa jatuh hati kepada bintang Manchester United yang menonjol di lapangan. Ketika Manchester United diperkuat Christiano Ronaldo, Linda otomatis juga menggemari bintang asal Portugal tersebut. Dan saat ini ketika MU dibintangi oleh Van Persie, Linda juga menjadi penggemar pemain asal Belanda tersebut.

Namun ketika ditanya dukungannya di ajang Piala Dunia, Linda memiliki pilihan lain. Sejak lama atlet bulutangkis dari klub Jaya Raya Suryanaga itu selalu mendukung tim Spanyol di ajang Piala Dunia.

Meski Christiano Ronaldo bakal memperkuat potrugal dan Van Persie bersama tim Oranyenya di ajang Piala dunia. FIFA ke-20 di Brasil, Linda memilih dukungannya kepada Fernando Tores dan kawan-kawan di timnas Spanyol.

"Hati tetap Manchester United, tapi kalau Piala Dunia, pindah ke Spanyol dulu. Saya sejak dulu menjagokan Spanyol. Meski ada Van Persie di tim Belanda tapi saya tetap jagokan Spanyol," ujar Linda yang baru saja memperkuat tim Uber Cup Indonesia di India.

Linda yakin Spanyol yang saat ini juga masih bertabur bintang bisa mengulang kesuksesannya di ajang Piala Dunia 2010 silam di Afrika Selatan sebagai juara.

Di ajang Piala Dunia kali ini Spanyol masuk dalam pot 1 (unggulan bersama Brasil, Argentina, Kolombia, Uruguay, Belgia, Jerman, dan Swiss.

Sumber: Super Skor
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
6
5
0
1
12
7
5
15
2
Arsenal
6
4
1
1
12
3
9
13
3
Crystal Palace
6
3
3
0
8
3
5
12
4
Tottenham
6
3
2
1
11
4
7
11
5
Sunderland
6
3
2
1
7
4
3
11
© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved