Kamis, 2 Oktober 2025

Liga Super Indonesia

Djadjang Nurdjaman: Rudiyana Tak Mengecewakan Saat Persib Bandung Bekuk Gresik United

Minggu (21/4/2014) malam, atau tepatnya jelang pukul 21.00, akan menjadi malam tak terlupakan bagi Rudiyana.

persib.co.id
Penampilan perdana Penyerang Persib Bandung, Rudiyana saat melawan Gresik United, Minggu (20/4/2014). 

TRIBUNNEWS.COM - Minggu (21/4/2014) malam, atau tepatnya jelang pukul 21.00, akan menjadi malam tak terlupakan bagi Rudiyana. Striker muda Persib tersebut akhirnya mengawali debutnya sebagai pemain Persib Bandung di ajang LSI 2014.

Meskipun hanya tampil kurang lebih tujuh menit jelang pertandingan usai, namun momen ini akan menjadi tonggak sejarah dalam karier profesional striker bernomor punggung 11 ini.

Pertandingan Persib Bandung kontra tuan rumah Gresik United, Minggu (20/4/2014) malam menjadi sejarah bagi penyerang muda Rudiyana. Karena di pertandingan ini, Rudiyana menjalani debut berlaga di kancah Liga Super Indonesia (LSI).

Rudiyana dimasukan di akhir babak kedua untuk menggantikan Djibril Coulibaly. Ketika itu Maung Bandung sedang unggul 4-1. "Rudiyana, penampilannya cukup bagus. Tidak mengecewakan," kata Pelatih Persib, Djadjang Nurdjaman, kepada Tribun setibanya di Bandara Husein Sastranegara, Senin (21/4/2014).

Ia menuturkan, jika pertandingan ini bukan pertandingan terakhir Rudiyana. "Sebagai pemain muda akan diberikan kesempatan secara bertahap," tutur pelatih yang akrab disapa Djanur ini.

Di tempat yang sama, Rudiyana merasa bersyukur diberi kesempatan bermain oleh pelatih. "Alhamdulillah saya dipercaya oleh pelatih untuk bermain. Meskipun baru beberapa menit," kata Rudiyana.

Ia menuturkan, pertandingan ini bisa menambah jam terbang dan juga pengalamannya. "Saya juga bisa merasakan atmosfer pertandingan," ucap pemain bernomor punggung 11 ini.

Sumber: Tribun Jabar
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Borneo FC
6
6
0
0
12
3
9
18
2
PSIM
7
3
3
1
9
6
3
12
3
Malut United
7
3
2
2
13
10
3
11
4
Persija Jakarta
7
3
2
2
13
8
5
11
5
Persebaya
6
3
1
2
8
5
3
10
© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved