Liga Super Indonesia
Persisam Wajib Menang di Empat Laga Sisa
Persisam Putra kehilangan 6 poin di kandang dan turun ke peringkat 8 dengan koleksi 41 poin.
Laporan Wartawan Tribun Kaltim Budhi Hartono
TRIBUNNEWS.COM, SAMARINDA - Manajemen Persisam Putra Samarinda mengisyaratkan kepada skuad tim berjuluk Pesut Mahakam untuk menyapu bersih sisa empat pertandingan di kompetisi Indonesia Super League (ISL) musim 2012/2013.
Pasalnya, pasca-kalah di dua laga kandang, Persisam Putra kehilangan 6 poin di kandang dan turun ke peringkat 8 dengan koleksi 41 poin.
Manager Tim Persisam Putra Samarinda, Agus Coeng Setiawan menegaskan, tim besutan Sartono Anwar, wajib menang di empat laga terakhir. Empat laga tersebut, sangat penting untuk mengamankan posisi tim di papan tengah klasemen ISL musim 2012-2013 ini.
"Kita wajib sapu bersih semua pertandingan disisa empat laga. Supaya aman di papan tengah," tegas Agus Coeng, Minggu (11/8/2013). Untuk memenuhi target tersebut, para pemain harus sudah kembali ke homebase besok, Senin (12/8).
Dari sisa empat pertandingan, Persisam Putra akan melakoni dua laga away atau tandang ke markas Pelita Bandung Raya (PBR) Minggu (25/8) dan Sriwijaya FC Kamis (29/8). Dua laga itu, kata dia, tidak mudah untuk meraih enam poin.
"Laga tandang, tidak mudah bisa menang disana. Mereka akan bermain dikandang sendiri, dan pasti tidak ingin mengecewakan para pendukungnya. Artinya tim kita harus ekstra kerja keras," ungkapnya.