Minggu, 5 Oktober 2025

Giovani Berlabuh di Villarreal

Tidak dijelaskan nilai transfer yang disepakati kedua klub untuk pemain Meksiko itu.

Editor: Dewi Pratiwi
zimbio
Giovani dos Santos 

TRIBUNNEWS.COM - Gencar diincar Los Angeles Galaxy, Giovani Dos santos memilih untuk tetap bermain di pentas Liga Spanyol.

Tapi kali ini Dos Santos tak lagi bersama Real Malorca. Ia memilih untuk bermain dengan Villarreal.

Tidak dijelaskan nilai transfer yang disepakati kedua klub untuk pemain Meksiko itu.

Tapi yang pasti, Dos Santos telah menandatangani kontrak empat musim bersama Yellow Submarines.

"Saya senang bisa mengambil langkah lain dalam perjalanan karier saya, dan akhirnya bisa bermain untuk Villarreal," jelasnya di laman resmi klub.

Dos Santos merupakan pemain jebolan akademi sepak bola Barcelona. Ia sempat bermain di Liga Inggris memperkuat Tottenham Hotspur.

Sedangkan di Spanyol, selain Barcelona, ia juga pernah berkostum Racing Santander dan Mallorca.

Selengkapnya di edisi cetak Berita Kota Super Ball

Sumber: Super Skor
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Real Madrid
8
7
0
1
19
9
10
21
2
Barcelona
8
6
1
1
22
7
15
19
3
Villarreal
8
5
1
2
14
8
6
16
4
Sevilla
8
4
1
3
13
11
2
13
5
Elche
8
3
4
1
11
9
2
13
© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved