Jumat, 3 Oktober 2025

Fellaini dan Leighton Baines Dipersilakan Susul Moyes ke Old Trafford

Tim Howard mempersilakan Marouane Fellaini dan Leighton Baines untuk hengkang ke Manchester United.

net
Marouane Fellaini dan Leighton Baines 

TRIBUNNEWS.COM – Penjaga gawang Everton, Tim Howard mempersilakan Marouane Fellaini dan Leighton Baines untuk hengkang ke Manchester United. Menyusul penunjukan David Moyes sebagai manajer anyar, Manchester United Devils disinyalir menaruh minat kepada dua bintang The Toffess tersebut.

Menurut Howard, penjualan Baines dan Fellaini justru akan menguntungkan timnya. Pasalnya, Everton memang dikenal piawai membeli pemain dengan harga murah, lalu menjualnya dengan banderol berkali-kali lipat.

"Putusan akan diambil manajer baru. Namun bila satu dari beberapa pemain bintang menuju pintu keluar, kami akan mendapat banyak uang," tutur Howard kepada Goal.

"Dalam hal ini, chairman kami cukup piawai. Dia akan meraup banyak uang dari pemain yang pergi. Dengan uang tersebut, kami dapat membeli beberapa pemain berkualitas lainnya," sambung Howard.

Penuturan Howard cukup beralasan. Pasalnya, harga Baines diprediksi mencapai 17 juta pounds. Sedangkan Fellaini memiliki buyout clause senilai 23 juta pounds.

Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
6
5
0
1
12
7
5
15
2
Arsenal
6
4
1
1
12
3
9
13
3
Crystal Palace
6
3
3
0
8
3
5
12
4
Tottenham
6
3
2
1
11
4
7
11
5
Sunderland
6
3
2
1
7
4
3
11
© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved