Arema Cronous Siapkan Strategi Khusus Hadapi PBR
“Masih ada pemain lain yang bisa dimainkan,” kata asisten pelatih Arema Cronous, Francis Wawengkang, Rabu (27/2/2013).
Laporan dari m zainuddin wartawan surya
TRIBUNNEWS.COM,MALANG - Arema Cronous bersiaga menghadapi tantangan Pelita Bandung Raya (PBR) di Stadion Kanjuruhan, Kamis (28/2/2013) ini. Dua pemain belum pulih dari cedera, dan tiga pemain kena akumulasi kartu kuning.
Dua pemain pemain yang masih dibekap cedera adalah striker Sunarto dan striker Greg Nwokolo. Dua pemain ini dipastikan tidak bisa memperkuat Singo Edan dalam laga besok.
Sedangkan tiga pemain yang kena akumulasi adalah gelandang Egi Melgiansyah, gelandang Kayamba Gumbs, dan bek Munhar. Ketiga pemain ini mendapat kartu kuning keduanya dalam laga kontra Sriwijaya FC lalu.
Absennya lima pemain ini disikapi serius tim pelatih. Tim pelatih sudah mempersiapkan pemain menggantikan ketiganya.
“Masih ada pemain lain yang bisa dimainkan,” kata asisten pelatih Arema Cronous, Francis Wawengkang, Rabu (27/2/2013).
Untuk mengganti Munhar, pelatih sudah mempersiapkan pemain alternatif. Diantaranya Gilang Ginarsa, Benny Wahyudi dan Purwaka Yudhi yang baru sembuh dari cedera.
RD tidak akan kesulitan mengisi kekosongan di lini tengah menggantikan Egi dan Kayamba. I Gede Sukadana, M Ridhuan, Dedi Kusnandar bisa mengisi kekosongan lini tengah.
“Kami tidak pernah tergantung pada satu atau dua pemain tertentu. Begitu ada yang absen, kami sudah menyiapkan pengganti,” tambahnya.
Sebelum menentukan pemain yang akan dipasang, tim pelatih sudah menyaksikan laga Gresik United kontra PBR lalu. Dia melihat ada celah yang bisa dimanfaatkan Arema Cronous untuk memetik kemenangan. Tapi dia enggan mengungkap celah yang sudah dikantongi tim pelatih tersebut.
“Itu akan menjadi strategi di pertandingan nanti,” terang Francis.
Pria asal Manado ini menegaskan anak asuhnya harus bekerja keras agar bisa mendapat poin sempurna di Stadion Kanjuruhan. PBR baru saja memetik poin dari kandang Gresik United.
Tentunya PBR ingin meneruskan raihan positif di laga away tersebut.
“Kami selalu waspada terhadap tim yang datang ke Stadion Kanjuruhan. Apalagi sekarang bertemu PBR yang baru mendapat poin,” jelasnya.