Tonnie Cusell Pulang ke Belanda
Tonnie Cusell memutuskan untuk pulang kembali ke negara asalnya
Laporan Wartawan Tribun Jakarta, Glery Lazuardi
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Kegagalan Timnas Indonesia meraih prestasi di Piala
AFF 2012 membuat pesepakbola naturalisasi asal Belanda, Tonnie Cusell
memutuskan untuk pulang kembali ke negara asalnya.
“Saya kecewa dengan penampilan Timnas Indonesia di Piala AFF, kami
bermain baik tetapi kurang beruntung. Memang saya akui sangat sulit
untuk mengalahkan Malaysia pada pertandingan terakhir di babak
penyisihan,”tuturnya ditemui di Kantor PSSI, Jakarta, Senin
(3/12/2012).
Pesepakbola yang saat ini bermain di klub GVVV peserta kompetisi
Topklasse Belanda itu mengaku, akan pulang ke Belanda pada minggu ini.
“Saya memutuskan untuk pulang kembali ke Belanda. Namun apabila PSSI
membutuhkan saya untuk membela timnas di babak kualifikasi Piala Asia
2013 atau turnamen lainnya, saya siap membela timnas,”katanya.
Klik Tribun Jakarta Digital Newspaper