Kamis, 2 Oktober 2025

Sumbang Gol, Sahin Turut Menangkan Liverpool

Liverpool tampil sangat baik saat menghadapi West Bromwich Albion pada Piala Liga Inggris.

Editor: Ravianto
zoom-inlihat foto Sumbang Gol, Sahin Turut Menangkan Liverpool
net
Nuri Sahin

TRIBUNNEWS.COM, LIVERPOOL - Liverpool tampil sangat baik saat menghadapi West Bromwich Albion di babak III Piala Liga Inggris. Meski begitu, The Reds hanya menang tipis 2-1, Rabu (26/9).

Liverpool memainkan sebagian besar pemain mudanya pada laga kali ini. Hanya, Jamie Carragher, Stewart Downing, dan Brad Jones yang berumur di atas 25 tahun.

Namun, mereka dikejutkan pada menit ketiga. West Brom berhasil mencuri gol lewat tendangan voli indah Gabriel Tamas. Tim tuan rumah memimpin 1-0.

Setelah gol ini, The Reds seperti baru menemukan gaya permainan terbaiknya. Berhasil menguasai penguasaan bola, Liverpool seperti sangat nyaman mengalirkan bola dari kaki ke kaki.

Striker muda, Samed Yesil nyaris menyamakan kedudukan pada menit kesembilan. Sayang, umpan manis Oussama Assaidi, yang ditanduk olehnya masih tipis menyamping dari gawang West Brom.

Pemecah kebuntuan malah datang dari pemain pinjaman dari Real Madrid, Nuri Sahin. Pada menit ke-17, tendangan kaki kiri keras sang pemain dari jarak 30 meter mengoyak gawang tuan rumah. Liverpool menyamakan kedudukan 1-1.

Sahin dan Assaidi bermain sangat impresif pada babak pertama. Pergerakan keduanya membuat lini belakang West Brom kerepotan. Namun, babak pertama berakhir dengan skor 1-1.

Pada babak kedua, Liverpool berhasil menguasai jalannya pertandingan. Baru berjalan beberapa menit, Yesil kembali nyaris mencetak gol. Sayang tendangannya masih dapat ditepis Ben Foster.

Sekitar menit ke-78, giliran Sebastian Coates mendapatkan peluang emas. Umpan manis Sahin disambut dengan tendangan keras. Namun, Foster kembali memperlihatkan penyelamatan apik.

Pada laga ini sejarah tercipta. Liverpool memainkan bocah berusia 16 tahun 6 hari bernama Jerome Sinclair. Dia pun resmi menjadi pemain termuda sepanjang sejarah Liverpool.

Sahin akhirnya dipastikan menjadi sosok pahlawan bagi The Reds. Sang pemain berhasil mencetak gol kedua sekaligus memastikan kemenangan Liverpool. Berawal dari umpan terobosan Suso kepada Assaidi, winger maroko itu memberikan umpan sempurna yang disambut dengan dingin oleh Sahin. Skor akhir 2-1 untuk Liverpool. 

Sumber: Duniasoccer.com
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
6
5
0
1
12
7
5
15
2
Arsenal
6
4
1
1
12
3
9
13
3
Crystal Palace
6
3
3
0
8
3
5
12
4
Tottenham
6
3
2
1
11
4
7
11
5
Sunderland
6
3
2
1
7
4
3
11
© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved