Jumat, 3 Oktober 2025

Roberto Mancini Gajinya Lebih Tinggi dari Alex Ferguson

Roberto Mancini baru saja memperpanjang kontrak bersama Manchester City hingga 2017 mendatang

Editor: Toni Bramantoro
zoom-inlihat foto Roberto Mancini Gajinya Lebih Tinggi dari Alex Ferguson
zimbio
Roberto Mancini

TRIBUNNEWS.COM, MANCHESTER - Roberto Mancini baru saja memperpanjang kontrak bersama Manchester City hingga 2017 mendatang. Hal ini pun membuat manajer asal Italia itu kembali unggul dari Sir Alex Ferguson.

Musim lalu, Mancini mengalahkan Sir Alex dalam perburuan gelar. Namun kini, mantan arsitek Inter Milan itu unggul dalam hal perolehan gaji dari manajer Manchester United itu.

Seperti dikutip Mirror, kini per musimnya Mancini mendapatkan bayaran sebesar 7.5 juta pounds. Ia menjadi manajer kedua berpenghasilan tertinggi di Premier League setelah Arsene Wenger.

Sebelumnya, gaji Mancini hanya berkisar di angka lima juta pounds. Berkat prestasinya memenangkan Premier League musim lalu, manajemen The Citizens langsung mengganjarnya dengan kontrak baru dan tambahan gaji.

Baca juga:

Sumber: Duniasoccer.com
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
6
5
0
1
12
7
5
15
2
Arsenal
6
4
1
1
12
3
9
13
3
Crystal Palace
6
3
3
0
8
3
5
12
4
Tottenham
6
3
2
1
11
4
7
11
5
Sunderland
6
3
2
1
7
4
3
11
© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved