Kamis, 2 Oktober 2025

Robinho Masih Kerasan Bersama AC Milan

Robinho terus dipercaya sebagai salah satu penggawa I Rossoneri bersama Zlatan Ibrahimovic.

Editor: Toni Bramantoro
zoom-inlihat foto Robinho Masih Kerasan Bersama AC Milan
zimbio
Robinho

TRIBUNNEWS.COM, MILAN - Tak ada yang meragukan kapasitas striker AC Milan, Robinho. Sang pemain terus dipercaya sebagai salah satu penggawa I Rossoneri bersama Zlatan Ibrahimovic.

Sayangnya, ketajaman Robinho bisa dibilang menurun. Striker Brasil ini hanya mencetak enam gol pada musim lalu.

Bahkan beberapa rumor mengabarkan bahwa Robinho akan hengkang pada musim panas nanti. Setelah dikabarkan akan terbang ke Qatar, salah satu klub Spanyol Malaga juga tertarik untuk mendatangkan sang pemain.

"Saya membenarkan bahwa Malaga tertarik untuk mendatangkan Robinho. Namun, dengan segala rasa hormat, saya pikir mereka akan sangat sulit mendatangkannya," ujar agen Robinho kepada Calciomercato .

Sang agen juga mengungkapkan tentang kemungkinan Robinho kembali ke Brasil. "Kembali Brasil? Tidak ada yang tidak mungkin dalam sepak bola. Ia nyaman di Milan dan masa depannya tergantung kepada klubnya tersebut," tuturnya.

Baca juga:

Sumber: Duniasoccer.com
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
AC Milan
5
4
0
1
9
3
6
12
2
Napoli
5
4
0
1
10
5
5
12
3
Roma
5
4
0
1
5
1
4
12
4
Juventus
5
3
2
0
9
5
4
11
5
Inter Milan
5
3
0
2
13
7
6
9
© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved