Euro 2012
Daniele De Rossi Hanya Retak Jari Tangan
Daniele De Rossi menyatakan cedera tangan tak akan mengganggu performanya saat bergabung dengan skuad timnas Italia
TRIBUNNEWS.COM, ROMA - Daniele De Rossi menyatakan cedera tangan tak akan mengganggu performanya saat bergabung dengan skuad timnas Italia. Pemain tengah AS Roma itu didiagnosis menderita retak jari pada tangan kanannya.
Namun, ia menegaskan cedera tersebut tak akan berpengaruh pada kemampuannya untuk unjuk performa pada ajang Euro di Ukraina dan Polandia musim panas nanti. "Tak ada yang bisa melewatkan Euro hanya karena retak jari," ucapnya.
Sementara, pada Selasa (15/5), skuat Gli Azzurri sendiri sudah mulai mengadakan tes medis guna persiapan jelang Euro 2012. Italia memang masih menunggu pulihnya beberapa pemain agar bisa tetap dibawa ke Euro.
Salah satunya, Giorgio Chiellini. Ia menderita cedera betis yang mengakibatkannya harus absen 20 hari. Kendati demikian, Chiellini diperkirakan sudah kembali bugar ketika Euro dimulai.