Sabtu, 4 Oktober 2025

MotoGP

Hasil MotoGP Belanda 2021 Quartararo Juara, Maverick Vinales Kedua, Valentino Rossi Crash

Hasil ini menjadi podium pertama keempat Fabio Quartararo selama 9 seri balapan MotoGP 2021.

Yamaha Motor Racing
Fabio Quartararo 
TRIBUNNEWS.COM - Pebalap Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo menjadi yang tercepat dalam balapan MotoGP Belanda 2021 di Sirkuit Assen, Minggu (27/6).
Hasil MotoGP Belanda 2021 juga menunjukkan, rekan setim Quartararo, Maverick Vinales menempati posisi kedua dikuti pebalap Suzuki Ecstar, Joan Mir.
Hasil ini menjadi podium pertama keempat Fabio Quartararo selama 9 seri balapan MotoGP 2021.
Adapun pebalap lain dari Yamaha dari tim Yamaha Petronas SRT, VAlentino Rossi, mengalami crash.
Pembalap Yamaha Prancis Fabio Quartararo berkompetisi pada kejuaraan dunia moto balapan MotoGP Grand Prix Italia di arena pacuan kuda Mugello pada 30 Mei 2021.
Tiziana FABI / AFP
Pembalap Yamaha Prancis Fabio Quartararo berkompetisi pada kejuaraan dunia moto balapan MotoGP Grand Prix Italia di arena pacuan kuda Mugello pada 30 Mei 2021. Tiziana FABI / AFP (Tiziana FABI / AFP)

Jalannya Balapan

Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha) yang memulai balapan dari posisi kedua langsung merangsek ke urutan terdepan menyalip rekan segarasinya Maverick Vinales yang meraih pole position.

Vinales terlempar ke posisi empat, sedangkan urutan kedua ditempati oleh Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo) dan Takaaki Nakagami (LCR Honda Idemitsu) di belakangnya.

Tempat Quartararo tidak bertahan lama setelah Bagnaia sanggup menyalipnya di penghujung lap pertama.

Bagnaia pun berhasil merebut lap pertama dengan berdiri paling depan, Quartararo terus membuntuti, Nakaagami ketiga dan Vinales keempat.

Sementara itu Valentino Rossi yang mengawali start dari posisi 12 kini terlempar di posisi 21.

Terjadi adu cepat antara Bagnaia dan Quartararo saat memasuki laps ke empat.

Quartararo yang berhasil menyalipnya di tikungan gagal mempertahankan tempatnya.

Bagnaia kembal menyalip Quartararo di jalan lurus.

Vinales sendiri sedang mempertahankan posisinya di urutan keempat dari kejaran dari Johann Zarco (Pramac Racing).

Laps ketujuh, Quartararo akhirnya melewati Bagnaia yang sedikit melambatkan motornya.

Pembalap asal Prancis ini pun tidak berhasil menjaga posisi terdepan.

Kemudian Joan Mir (Suzuki Ecstar) naik ke posisi lima menyalip Zarco.

Marc Marquez (Repsol Honda) kesepuluh dan Valentino Rossi (Yamaha Petronas SRT) ke-18.

Sayangnya pada laps kedelapan, Rossi mengalami crash dan tidak bisa melanjutkan balapan.

Rossi baru satu-satunya pembalap yang mengalami crash di Sirkuit Assen.

Menariknya pada laps ini, Quartararo berhasil melesat menjauh dari Bagnaia dan membuat jarak keduanya cukup lumayan.

Laps kesembilan pun diramaikan dengan perebutan peringkat dua dan tiga antara Bagnaia, Nakaagami serta Vinales.

Gap antara tiga pembalap ini cukup dekat dan buktinya Nakaagami sempat menebar ancaman dengan melewati Bagnaia.

Hal itu hanya berlangsung sebentar, Bagnaia mampu merebut kembali dari pembalap asal Jepang itu.

Laps ke-13, Bagnaia mendapat penalti dan harus rela posisinya dilewati oleh Vinales yang sebelumnya sanggup menyalip Nakaagami.

Nakaagami sendiri semakin melambat hingga berhasil dilewati Zarco dan Mir.

Ducati mendapat kabar buruk lainnya selain penalti yang didapat Bagnaia.

Kabar itu datang dari rekan segarasi Bagnia yakni Jack Miller yang terjatuh di tikungan.

Meskipun begitu, Miller tak pantang menyerah dan sanggup melanjutkan balapan.

Laps ke-17, Vinales terpaut 4,3 detik dari Quartararo yang memimpin balapan.

Bagnaia sendiri yang mendapat hukuman penalti kini menempati posisi kelima.

Posisi ketiga sendiri berhasil direbut Mir dari tangan Zarco.

Iker Lecuona (KTM) menjadi pembalap ketiga yang terjatuh di Assen.

Menyisakan 4 laps, posisi paliang depan diantaranya ada Quartararo, Vinales, Mir, Zarco dan Miguel Oliveira rekan segarasi Leucona.

Posisi berikutnya ada Bagnia, Marquez, Aleix Espargaro (Aprillia) dan Nakaagami.

Akhir balapan pun berhasil menobatkan Fabio Quartararo sebagai pemenang.

Pos Driver Status  
1
F. Quartararo
Yamaha·#20
Running  
2
M. Viñales
Yamaha·#12
Running  
3
J. Mir
Suzuki·#36
Running  
4
J. Zarco
Ducati·#5
Running  
5
M. Oliveira
KTM·#88
Running  
6
F. Bagnaia
Ducati·#63
Running  
7
M. Márquez
#93
Running  
8
A. Espargaró
Aprilia·#41
Running  
9
T. Nakagami
#30
Running  
10
P. Espargaró
#44
Running  
11
Á. Rins
Suzuki·#42
Running  
12
B. Binder
KTM·#33
Running  
13
D. Petrucci
KTM·#9
Running  
14
Á. Márquez
#73
Running  
15
E. Bastianini
Ducati·#23
Running  
16
L. Savadori
Aprilia·#32
Running  
17
G. Gerloff
Yamaha·#31
Running  
18
L. Marini
Ducati·#10
Running  
19
I. Lecuona
KTM·#27
DNF  
20
J. Miller
Ducati·#43
DNF  
21
J. Martín
Ducati·#89
DNF  
22
V. Rossi
Yamaha·#46
DNF  
 
 
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved